Perkenalkan Rachmad Hidayat, Persija Siap Rekrut Satu Pemain Lagi

Senin, 16 September 2019 | 18:35 WIB
Perkenalkan Rachmad Hidayat, Persija Siap Rekrut Satu Pemain Lagi
CEO Persija Ferry Paulus (kiri) saat memperkenalkan Rachmad Hidayat (kanan) sebagai rekrutan terbaru di Kantor Persija, Kuningan, Jakarta, Senin (16/9/2019). (dok. Persija).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manajemen Persija Jakarta memperkenalkan Rachmad Hidayat sebagai pemain baru setelah didatangkan dari Bhayangkara FC untuk memperkuat lini serang skuat berjuluk Macan Kemayoran ini.

Rachmad telah diperkenalkan usai menandatangani kontrak yang berlangsung di Kantor Persija, Kuningan, Jakarta, Senin (16/9/2019). Pemain asal Sumatera Utara ini diganjar kontrak hingga akhir tahun 2019 dengan opsi perpanjangan.

Bersama Persija, Rachmad memilih mengenakan jersey dengan nomor punggung 99.

CEO Persija Ferry Paulus (kiri) saat memperkenalkan Rachmad Hidayat (kanan) sebagai rekrutan terbaru di Kantor Persija, Kuningan, Jakarta, Senin (16/9/2019). (dok. Persija).
CEO Persija Ferry Paulus (kiri) saat memperkenalkan Rachmad Hidayat (kanan) sebagai rekrutan terbaru di Kantor Persija, Kuningan, Jakarta, Senin (16/9/2019). (dok. Persija).

"Rachmad Hidayat merupakan rekrutan terbaru kita. Kemampuan dan pengalamanannya tidak usah diragukan lagi. Tentunya kami berharap Rachmad dapat menambah kekuatan Persija di lini serang," kata CEO Persija, Ferry Paulus dalam keterangan resmi yang diterima suara.com.

Baca Juga: Menanti Peluang Ansu Fati Pecahkan Rekor Liga Champions Bersama Barcelona

Ferry menambahkan Rachmad bukan pemain terakhir yang bakal didatangkan. Menurutnya, Macan Kemayoran --julukan Persija-- bakal kembali kedatangan pemain anyar.

"Tunggu saja. Akan ada satu pemain lagi yang kami rekrut," jelas pria asal Manado tersebut.

Sementara itu, Rachmad mengaku bahagia bisa bergabung dengan Persija. Pemain berusia 28 tahun tersebut berjanji bakal memberikan yang terbaik bersama Persija.

"Saya bangga sekaligus senang mendapat kepercayaan untuk bergabung dengan Persija. Tapi di balik rasa bangga itu, saya juga merasa sekarang memiliki tanggung jawab yang besar bisa bergabung dengan tim besar Persija. Ini juga tantangan juga bagi karier saya," ujar Rachmad.

Sebelum memperkenalkan Rachmad Hidayat, manajemen Persija memutuskan melepas dua pemain. Yaitu Yan Pieter Nasadit ke Kalteng Putra dan Yogi Rahadian ke Perseru Badak Lampung FC.

Baca Juga: Lepas Dua Pemain, Persija Boyong Rahmad Hidayat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI