Soal Pelemparan Bus Persib Bandung, Ini Komentar Bambang Pamungkas

Senin, 16 September 2019 | 14:16 WIB
Soal Pelemparan Bus Persib Bandung, Ini Komentar Bambang Pamungkas
Striker gaek Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, usai timnya kalah 1-2 dari tuan rumah Bali United dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (15/9/2017). [Twitter@Persija_Jkt]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Coba bayangkan: Jika dikarenakan tindakan suporter tersebut membuat ijin keamanan, dan penyelenggaraan pertandingan sepak bola menjadi sulit didapat?" tulis Bepe.

"Atau dikarenakan sepak bola sudah dianggap menjadi aktifitas yang membahayakan masyarakat, maka pemerintah mencabut rekomendasi liga, sehingga dengan sangat terpaksa liga harus dihentikan? Jika amit-amit sampai begitu, siapa yang kemudian dirugikan? Pernahkah itu terpikir di benak kita?" lanjutnya.

"Secara prestasi sepak bola Indonesia ini belum memiliki sesuatu yang dapat dibanggakan. Jadi jangan lagi ditambah dengan hal-hal yang sifatnya memperburuk citra sepak bola Indonesia. Saya masih percaya jika kita semua adalah orang-orang beradab. Maka dari itu mari kita hentikan kebiasaan buruk ini," tutup striker asal Salatiga itu.

Persib Bandung melalui manajer Umum Muchtar telah melaporkan insiden pelemparan batu ke PT Liga Indonesia Baru (LIB). Tim asal Jawa Barat itu berharap apa yang dialami Febri Hariyadi cs segera diselidiki.

Baca Juga: Bima Sakti Siap Kembalikan Kepercayaan Masyarakat Lewat Timnas U-16

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI