Lawan Persipura, Persija Tanpa Diperkuat Empat Pemain Ini

Selasa, 10 September 2019 | 12:54 WIB
Lawan Persipura, Persija Tanpa Diperkuat Empat Pemain Ini
Penyerang sayap Persija Jakarta, Novri Setiawan (kanan). [ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persija Jakarta akan menghadapi Persipura Jayapura pada pertandingan tunda pekan ke-11 Liga 1 2019 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kalimantan Timur, Rabu (12/9/2019).

Sebagaimana diketahui, Persipura kini tengah on fire. Sejak ditangani oleh Jacksen F. Tiago, Mutiara Hitam --julukan Persipura-- belum terkalahkan dalam empat pertandingan terakhir.

Sementara Persija sama seperti sebelumnya tengah mengusung misi bangkit dari keterpurukan. Macan Kemayoran --julukan Persija-- masih berada di zona degradasi Liga 1 2019.

Pelatih Persija Jakarta Julio Banuelos (kanan) dan Novri Setiawan (kiri) pada jumpa pers sehari jelang pertandingan melawan Kalteng Putra. (Suara.com/ Adie Prasetyo)
Pelatih Persija Jakarta Julio Banuelos (kanan) dan Novri Setiawan (kiri) pada jumpa pers sehari jelang pertandingan melawan Kalteng Putra. (Suara.com/ Adie Prasetyo)

Namun, adanya sejumlah pemain baru menambah kepercayaan diri Persija menatap laga tersebut. Mereka adalah Alexandre Luiz Raime atau Xandao, Joan Tomas, dan Fachruddin Aryanto.

Baca Juga: Gelandang Thailand: Suporter Indonesia Lebih Menakutkan daripada Malaysia

"Kami datang ke sini dengan kekuatan 18 pemain. Kami sangat bersyukur kita memiliki tiga pemain baru dan tentunya sudah bisa bermain di laga besok," kata Pelatih Persija, Julio Banuelos dalam jumpa pers sehari jelang pertandingan.

Akan tetapi, Pasukan Ibu Kota kembali belum bisa menurunkan komposisi terbaiknya. Hal itu dikarenakan empat pilar utama mereka harus absen di laga tersebut.

"Kami ada empat pemain absen yakni Andritany (Ardhiyasa) dan Rohit (Chand) sedang membela timnasnya masing-masing. Ada Novri (Setiawan) juga sedang akumulasi dan Ismed (Sofyan) karena ada halangan," jelasnya.

Banuelos sedikit menyayangkan pertandingan tunda ini berlangsung saat adanya FIFA matchday. Ini menjadi kerugian bagi klub karena tidak bisa menurunkan skuat terbaiknya.

"Sebagai seorang pelatih adanya pemain ke timnas adalah sebuah kebanggan, cuma sangat disayangkan karena bersamaan kita harus berbagi jadwal dengan timnas. Tentunya itu tidak terjadi di Eropa di mana ada timnas bertanding liga akan stop. Itu sangat disayangkan namun di satu sisi juga suatu kebanggan pemain ada di timnas," ungkapnya.

Baca Juga: Hadapi Persipura di Tempat Netral, Persija akan Coba Ambil Keuntungan

Akan tetapi, juru racik asal Spanyol tersebut tidak terlalu khawatir. Sebab, persiapan yang dilakukan oleh timnya sudah cukup matang.

"Persiapan kami sangat baik di mana perkembangan tim juga sangat signifikan. Saya harap besok semua pemain yang diturunkan bisa tampil baik dan bisa tampil maksimal untuk bisa memenangkan pertandingan," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI