Suara.com - PT Liga Indonesia Baru (LIB) resmi menunda pertandingan antara Persipura Jayapura vs Bali United pada pertandingan pekan ke-17 Liga 1 2019. Pertandingan tersebut sejatinya digelar di Stadion Mandala, Jayapura, Minggu (1/9/2019).
PT LIB menunda laga tersebut dikarenakan situasi Kota Jayapura yang sedang tidak kondusif. Mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, operator kompetisi Liga 1 itu memutuskan menunda pertandingan tersebut.
PT LIB akan segera mengatur jadwal laga tunda tersebut dengan menyesuaikan agenda pertandingan yang akan dilakoni kedua tim di Liga 1 2019.
Sebagaimana diketahui, Kondisi Kota Jayapura, Papua sedang tidak kondusif. Ini setelah adanya aksi demonstrasi, Kamis (29/8/2019).
Baca Juga: Satu Grup dengan Barcelona, Obrolan Pagi Pemain Dortmund Terwujud
Diketahui demo besar-besaran di sejumlah tempat di ibu kota Provinsi Papua itu merupakan imbas dari aksi rasisme di Surabaya dan Malang, Jawa Timur, beberapa waktu lalu.
"Penundaan murni dikarenakan situasi yang kurang ideal. Hal ini sudah kami koordinasikan secara langsung dengan pihak Persipura," kata Asep Saputra, manajer kompetisi PT LIB dalam rilis yang diterima suara.com.
Padahal, pertandingan ini cukup dinantikan oleh pecinta sepak bola Tanah Air. Bali United yang kini bertengger di puncak klasemen terus memburu kemenangan.
Sedangkan Persipura belakangan juga menunjukkan tren yang positif. Dalam empat laga terakhirnya, mereka mampu mendulang tiga kemenangan dan sekali imbang.
Baca Juga: Jadwal Liga 1 2019 Pekan ke-17, Ada Persib vs PSS Sleman