Arema FC Resmi Dapatkan Gelandang Jepang Takafumi Akahoshi

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 27 Agustus 2019 | 21:30 WIB
Arema FC Resmi Dapatkan Gelandang Jepang Takafumi Akahoshi
Gelandang baru Arema FC, Takafumi Akahoshi saat diperkenalkan kepada awak media, Selasa (27/8/2019). [Suara.com / Aziz Ramadani]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Saat memperkuat Suphanburi FC, Takafumi dikabarkan pernah bermain dalam satu tim bersama striker andalan Arema FC, Sylvano Comvalius.

Namun, Ruddy menegaskan kedatangan Takafumi bukan karena ajakan dari Comvalius.

"Tapi bukan Sylvano yang membawa ke sini (Arema FC). Ya kalau sudah pernah main bersama ya Alhamdulillah kalau begitu. Jadi mungkin proses komunikasi minimal cepat klop," pungkasnya.

Sebelum merapat ke Arema, Takafumi memperkuat Foolad Football Club, di mana kontraknya bersama klub Iran itu expired pada 1 Juli 2019 lalu.

Baca Juga: Lukaku Langsung Bikin Gol Bersama Inter, Politano: Dia Berhutang pada Saya!

Pemain berusia 33 tahun itu juga tercatat pernah meniti karier di Eropa, dengan bermain di Liga Polandia, Rusia dan Latvia.

"Saya sangat senang bergabung dengan Arema. Terima kasih sudah memberikan kesempatan bermain di sini," kata Takafumi saat meladeni pertanyaan awak media.

Kontributor : Aziz Ramadani

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI