Jalani Pemulihan Cedera, Mbappe Banjir Doa dari Netizen

Selasa, 27 Agustus 2019 | 15:25 WIB
Jalani Pemulihan Cedera, Mbappe Banjir Doa dari Netizen
Striker Paris Saint-Germain Kylian Mbappe melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Nimes Olympique di Parc des Princes, Paris. FRANCK FIFE / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe mendapat suntikan semangat dari fans PSG dan netizen di akun jejaring Twitter miliknya. Usai dipastikan mengalami cedera otot, Mbappe mulai melakoni pemulihan untuk segera merumput di laga selanjutnya pada Liga Prancis 2019/2020.

Mbappe harus keluar di menit ke-66 karena cedera otot setelah bergumul dengan pemain Toulouse pada laga pekan ketiga Liga Prancis 2019/20. Bermain di Parc des Princes, PSG berhasil membabat habis tim tamu dengan skor 4-0.

Manajemen PSG tak bisa memastikan apakah cedera pemain Timnas Prancis itu parah atau tidak. Kendati demikian, Mbappe mulai membagikan aktivitasnya di akun jejaring sosial Twitter terkait rehabilitasi cedera yang dia alami, Senin (27/8/2019) lalu.

"Hari ini saya mulai melakukan pemulihan untuk kembali memperkuat tim. Semoga pemulihan ini cepat berakhir," tulisnya di caption.

Baca Juga: Usai Tumbangkan Toulouse, Mbappe dan Cavani Malah Dihantam Cedera

Bintang PSG, Kylian Mbappe membagikan aktivitas rehabilitasi cederanya di akun jejari sosial Twitter. (Twitter/@KMbappe)
Bintang PSG, Kylian Mbappe membagikan aktivitas rehabilitasi cederanya di akun jejari sosial Twitter. (Twitter/@KMbappe)

Unggahan yang mendapat 33 ribu likes tersebut mendapat respon positif dari fans PSG. Mereka mengirim beberapa pesan dukungan dan doa di kolom komentar.

"Pangeran Paris akan kembali menjuarai tujuh trofi beruntun di musim ini, cepat pulih, kami mencintaimu," kata Juan Bernantinho

"Kami tak ingin melihat Anda tidak dalam 100 persen. Jika dokter berkata dua bulan, maka kamu harus mengikuti masa tersebut. Ada banyak hal menunggu Anda di Paris, cepatlah kembali," pinta Marc Durand.

"Pemulihan yang baik saudara. Semoga kau bisa lebih kuat kembali," tulis Abou Undi.

"Kamu istirahat saja, biarkan Choupo-Moting yang menggantikan peranmu saat ini," kata L'Aigle den Acores.

Baca Juga: Mbappe Sebut PSG Tidak Akan Sama Tanpa Neymar

Tak hanya Mbappe yang mengalami cedera di laga terakhir tersebut. Edinson Cavani juga mengalami cedera yang sama. Namun kedua pemain belum dipastikan bakal diterjunkan Thomas Tuchel saat PSG bertandang ke markas Metz, Sabtu (31/8/2019) mendatang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI