Persija Punya Lima Pertandingan Home Beruntun, Ini Harapan Sandi Sute

Selasa, 27 Agustus 2019 | 10:33 WIB
Persija Punya Lima Pertandingan Home Beruntun, Ini Harapan Sandi Sute
Pesepak bola Persija Sandi Sute (kiri) melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Kalteng Putra pada laga Shopee Liga 1 di Stadion Madya GBK, Senayan, Jakarta, Selasa (20/8/2019). Persija menang atas Kalteng Putra dengan skor 3-0. ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/pd.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jadwal cukup menguntungkan bakal didapat oleh Persija Jakarta. Hal ini dikarenakan Persija bakal menghadapi lima pertandingan home beruntun.

Pertandingan tersebut adalah melawan PSM Makassar (28 Agustus 2019), Perseru Badak Lampung, (1 September 2019), PSIS Semarang (13 September 2019), Bali United (21 September 2019), dan Barito Putera (30 September 2019).

Jika Macan Kemayoran --julukan Persija-- bisa memanfaatkan pertandingan tersebut, tentu mereka akan naik ke papan atas klasemen. Hal ini seperti disampaikan oleh gelandang Persija, Sandi Sute.

Pemain Persija Jakarta, Sandi Sute ditemui di lapangan PS AU, Halim Perdanakusuma, Senin (26/8/2019). (Adie Prasetyo Nugraha/suara.com).
Pemain Persija Jakarta, Sandi Sute ditemui di lapangan PS AU, Halim Perdanakusuma, Senin (26/8/2019). (Adie Prasetyo Nugraha/suara.com).

Namun, Sandi menjelaskan timnya tidak bisa bekerja sendirian. Ia membutuhkan dukungan dari suporter setia Persija, Jakmania agar lima pertandingan kandang tersebut bisa mendapatkan hasil maksimal.

Baca Juga: Libas Lecce 4-0, Conte: Inter Milan Harus Bisa Menjadi Dinamit

"Semoga kami bisa memenangkan semuanya, biar bisa bersaing lagi di papan atas. Saya minta doa dari Jakmania, semoga dengan usaha kami dan bantuan Jakmania lima laga home bisa menang," kata Sandi Sute saat ditemui di lapangan PS AU, Halim Perdanakusuma, Senin (26/8/2019) malam.

Eks pemain Borneo FC ini cukup yakin timnya bisa dapat hasil positif di lima pertandingan ke depan. Menurutnya, sejak diracik oleh Pelatih Julio Banuelos, Persija terus menunjukkan perkembangan yang positif.

"Kami akan ikuti instruksi pelatih, kami dengan Julio Banuelos terus konsisten dan kompak. Dengan adanya lima laga kandang semoga kami bisa dapat hasil yang bagus," ungkapnya.

"Banyak, lah ilmu dari Julio Banuelos. Banyak juga latihan modern buat kami semua," pungkasnya.

Saat ini, Ismed Sofyan dan kawan-kawan masih berada di papan bawah klasemen. Mengumpulkan 13 poin dari 12 pertandingan, Persija masih berada di posisi 15.

Baca Juga: Lampard Berharap N'Golo Kante Tak Perkuat Timnas Prancis

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI