Suara.com - Persija Jakarta akan menjamu Kalteng Putra pada pertandingan pekan ke-15 Liga 1 2019 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (20/8/2019) sore ini pukul 15.30 WIB.
Well, pertandingan ini memang sangat penting untuk dimenangkan Persija agar bisa bangkit dari keterpurukan.
Sebagaimana diketahui, saat ini Macan Kemayoran --julukan Persija-- masih berada di peringkat ke-17 alias masih berkutat di zona degradasi klasemen sementara Liga 1 2019. Mereka baru mengumpulkan 9 poin dari 10 laga yang sudah dijalani.
Sebagai juara bertahan kompetisi, tentunya ini bukanlah catatan yang positif. Tekanan besar juga terus menghantui Pasukan Ibu Kota --julukan Persija lainnya.
Baca Juga: Kerap Emosi, Gomes Tetap Yakin Patrich Wanggai Bisa Bantu Kalahkan Persija
Salah satunya adalah tekanan dari suporter. Dari beberapa pertandingan terakhir, kepercayaan Jakmania --sebutan suporter Persija-- seakan mulai hilang.
Beberapa kali melakoni laga kandang, animo Jakmania untuk hadir langsung di stadion mendukung tim kesayangannya bertandingan terlihat cukup menurun.
Pelatih kepala Persija, Julio Banuelos pun menyadari hal tersebut. Namun, juru taktik asal Spanyol itu menegaskan jika anak-anak asuhannya telah mempersiapkan diri untuk laga kontra Kalteng Putra sore ini.
"Kami harus segera bangkit agar pemain bisa mendapat dukungan (dari suporter) kembali," ucap Julio Banuelos dalam jumpa pers jelang pertandingan.
Persija sendiri dipastikan bakal bermain dengan skuat terbaiknya. Ya, meski lini belakang tetap menjadi titik kelemahan dalam beberapa pertandingan terakhir.
Baca Juga: Hadapi Kalteng Putra, Persija Usung Misi Kembalikan Kepercayaan Jakmania
Bruno Matos yang dalam beberapa laga terakhir tidak disertakan oleh Banuelos, kembali masuk dalam matchday squad Persija. Benuelos mengaskan masih membutuhkan jasa dari gelandang serang asal Brasil tersebut.