5 Berita Menarik Sepak Bola: Australia Juara AFF, Arema Tembus Tiga Besar

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 20 Agustus 2019 | 06:20 WIB
5 Berita Menarik Sepak Bola: Australia Juara AFF, Arema Tembus Tiga Besar
Pemain Timnas U-18 Australia melakukan melakukan selebrasi saat penyerahan medali Piala AFF U-18 di Stadion Thong Nhat Ho Chi Minh, Vietnam, Senin (19/8/2019). Australia berhasil menjadi juara pertama setelah mengalahkan Malaysia di final dengan skor 1-0 (0-0). ANTARA FOTO/Yusran Uccang
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Australia sukses menjuara Piala AFF U-18 2019 setelah mengalahkan Malaysia pada laga final. Sementara Arema FC sukses meraih tiga poin setelah mengalahkan Barito Putera.

Australia sukses mengalahkan Malaysia dengan skor 1-0 saat final di Stadion Thong Nhat, Ho Chi Minh City, Senin (19/8/2019) malam. Sementara Arema FC sukses mengamankan tiga poin setelah menang tipis 2-1 atas Barito Putera.

Berikut berita berita menarik sepak bola yang kami rangkum dan telah tersaji di kanal bola Suara.com sepanjang Senin (19/8/2019) sore hingga malam WIB:

1. Taklukkan Malaysia 1-0, Australia Juara Piala AFF U-18 2019

Pemain Timnas U-18 Australia melakukan melakukan selebrasi saat penyerahan medali Piala AFF U-18 di Stadion Thong Nhat Ho Chi Minh, Vietnam, Senin (19/8/2019). Australia berhasil menjadi juara pertama setelah mengalahkan Malaysia di final dengan skor 1-0 (0-0). ANTARA FOTO/Yusran Uccang
Pemain Timnas U-18 Australia melakukan melakukan selebrasi saat penyerahan medali Piala AFF U-18 di Stadion Thong Nhat Ho Chi Minh, Vietnam, Senin (19/8/2019). Australia berhasil menjadi juara pertama setelah mengalahkan Malaysia di final dengan skor 1-0 (0-0). ANTARA FOTO/Yusran Uccang

Australia juara Piala AFF U-18 2019 setelah dalam laga final berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 atas Malaysia di Stadion Thong Nhat, Ho Chi Minh City, Senin (19/8/2019).

Dalam laga final tersebut, tidak ada gol yang tercipta dari kedua tim di babak pertama. Gelandang Australia Lachlan Ricky Brook menjadi pemecah kebekuan dengan menjadi pencetak gol tunggal di menit ke-79.

Baca selengkapnya

2. Amankan Tiga Poin di Kanjuruhan, Arema FC Tembus Tiga Besar

Pesepak bola Arema FC, Sylvano Comvalius (tengah) berusaha melewati hadangan pesepak bola Barito Putra, Donny Harold Monim (kiri) dalam pertandingan Liga I di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Senin (19/8/2019). Di akhir babak pertama, Arema sementara unggul dengan skor 1-0. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto/foc.
Pesepak bola Arema FC, Sylvano Comvalius (tengah) berusaha melewati hadangan pesepak bola Barito Putra, Donny Harold Monim (kiri) dalam pertandingan Liga I di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Senin (19/8/2019). Di akhir babak pertama, Arema sementara unggul dengan skor 1-0. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto/foc.

Tiga poin sukses diamankan Arema FC di pekan ke-15 Liga 1 2019. Menjamu Barito Putera di Stadion Kanjuruhan, Malang, Senin (19/8/2019), Arema FC menang tipis dengan skor 2-1.

Dua gol kemenangan Arema FC masing-masing dicetak oleh Hamka Hamzah di menit 24 dan Ricky Kayame di menit 60. Sedangkan satu-satunya gol balasan Barito Putera dicetak oleh Gavin Adsit dua menit jelang laga usai.

Baca selengkapnya

3. Tira Persikabo dan Arema FC Menang, Berikut Hasil dan Klasemen Liga 1 2019

Logo Shopee Liga 1 2019 (dok. PT LIB).
Logo Shopee Liga 1 2019 (dok. PT LIB).

Berikut hasil dan klasemen sementara Liga 1 2019 setelah PS Tira Persikabo dan Arema FC memetik kemenangan di pertandingan pekan ke-15, Senin (19/8/2019).

Tira Persikabo sukses mengalahkan PSS Sleman 3-1 di Stadion Pakansari, Cibinong, Senin (19/8/2019). Hasil tersebut membuat skuat besutan Rahmad Darmawan ini sementara naik ke puncak klasemen Liga 1 2019 dengan raihan 32 poin.

Baca selengkapnya

4. Kalteng Putra Bidik Poin di Markas Persija

Pelatih Kalteng Putra, Gomes de Oliviera, saat memberikan keterangan pers usai pertandingan kontra Bali United, Rabu (26/6/2019). (Suara.com/Irwan Febri Rialdi).
Pelatih Kalteng Putra, Gomes de Oliviera, saat memberikan keterangan pers usai pertandingan kontra Bali United, Rabu (26/6/2019). (Suara.com/Irwan Febri Rialdi).

Kalteng Putra akan dijamu oleh Persija Jakarta pada pekan ke-15 Liga 1 2019. Pertandingan terebut akan digelar di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (20/8/2019).

Melawan tuan rumah Persija, para pemain Kalteng Putra datang ke Jakarta dengan semangat tinggi. Target tiga poin pun diusung oleh tim berjuluk Laskar Isen Mulang.

Baca selengkapnya

5. Timnas Indonesia U-18 Gilas Myanmar 5-0, Fakhri Husaini Bersyukur

Pelatih Timnas Indonesia U-18 Fakhri Husaini memberikan keterangan pers usai Indonesia dikalahkan Malaysia pada semifinal Piala AFF U-18 di Stadion Go Dau di Provinsi Binh Duong, Vietnam, Sabtu (17/8/2019). ANTARA FOTO/Yusran Uccang
Pelatih Timnas Indonesia U-18 Fakhri Husaini memberikan keterangan pers usai Indonesia dikalahkan Malaysia pada semifinal Piala AFF U-18 di Stadion Go Dau di Provinsi Binh Duong, Vietnam, Sabtu (17/8/2019). ANTARA FOTO/Yusran Uccang

Pelatih timnas Indonesia U-18, Fakhri Husaini mengaku puas dengan penampilan para pemainnya setelah berhasil menggilas Myanmar 5-0 dan menjadi juara ketiga di Piala AFF U-18 2019.

Pada laga di Stadion Thong Nhat, Ho Chi Minh City, Senin (19/8/2019), Garuda Nusantara --julukan Timnas Indonesia U-18-- sudah unggul 5-0 di babak pertama.

Baca selengkapnya

6. Gabung Bayern Munich, Coutinho Akui Waktunya di Barca Tak Sesuai Harapannya

Pemain Brasil Philippe Coutinho diperkenalkan sebagai pemain baru Bayern Munich setelah dipinjam dari Barcelona. Christof STACHE / AFP
Pemain Brasil Philippe Coutinho diperkenalkan sebagai pemain baru Bayern Munich setelah dipinjam dari Barcelona. Christof STACHE / AFP

Philippe Coutinho telah resmi bergabung dengan klub raksasa Bundesliga Bayern Munich dari klub Barcelona dengan status pinjaman selama satu musim.

Coutinho bergabung dengan Barcelona dari Liverpool pada Januari 2018 dengan nilai transfer yang dikabarkan sebesar 160 juta euro.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI