Prediksi Liga 1 2019: Tira-Persikabo vs PSS Sleman

Senin, 19 Agustus 2019 | 10:10 WIB
Prediksi Liga 1 2019: Tira-Persikabo vs PSS Sleman
Pesepakbola Tira Persikabo Osas Saha (kiri) menguasai bola dibayangi pemain Persija Jakarta Rezaldi Hehanusa (kanan) dalam laga Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (16/7/2019). [Antara/Yulius Satria Wijaya]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tira-Persikabo mengusung misi bangkit setelah dikalahkan oleh Bali United pada pekan ke-14 Liga 2019 lalu. Kekalahan tersebut menggeser Tira-Persikabo yang sebelumnya berada di puncak klasemen.

Pada pekan ke-15 ini, Laskar Pajajaran—julukan Tira-Persikabo—bertekad kembali merebut posisi puncak dari Bali United.

Namun, dengan catatan harus bisa mengalahkan PSS Sleman yang berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Senin (19/8/2019).

Ini menjadi kesempatan yang bagus bagi Ciro Alves dan kawan-kawan. Sebab, Bali United akan melawan Madura United yang saat ini menghuni posisi tiga klasemen.

Baca Juga: Jadwal dan Siaran Langsung Pekan ke-15 Liga 1 2019, 19-20 Agustus

Namun, Tira-Persikabo tidak boleh lengah. Elang Jawa—julukan PSS Sleman—punya rekor yang cukup bagus ketika melakoni laga away.

Pada tiga laga terakhir, PSS berhasil membawa pulang poin penuh dua kali, serta sekali imbang.

Pelatih Tira-Persikabo Rahmad Darmawan telah meminta anak asuhannya fokus di pertandingan nanti.

Mantan pelatih Persija Jakarta itu mengaku telah menyusun skema yang bagus untuk meladeni permainan PSS.

"Kami akan menyusun skema yang baik dan ideal karena kami kawan melawan tim yang kuat seperti PSS," kata Rahmad.

Baca Juga: Jadwal Wakil Indonesia di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019

"Kondisi pemain setelah kalah kemarin, dari sisi mental sudah mulai pulih. Tak ada kendala dan beberapa pemain yang cedera sudah sangat jauh membaik dari kondisi sebelumnya," tambahnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI