Dua Gol Lilipaly Akhiri Rekor Tak Terkalahkan Tira Persikabo di Liga 1 2019

Kamis, 15 Agustus 2019 | 20:49 WIB
Dua Gol Lilipaly Akhiri Rekor Tak Terkalahkan Tira Persikabo di Liga 1 2019
Sejumlah pesepak bola Bali United melakukan selebrasi setelah mengalahkan Tira Persikabo dalam lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (15/8/2019). Tira Persikabo kalah dengan skor 1-2. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/foc.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah melalui 13 pekan tanpa menelan kekalahan, catatan apik Tira-Persikabo berakhir di pekan ke-14 Liga 1 2019. Menjamu Bali United di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Kamis (15/8/2019), Tira-Persikabo menelan kekalahan pertama mereka dengan skor 1-2.

Dua gol kemenangan Bali United dicetak oleh Stefano Lilipaly. Sedangkan satu gol balasan Tira-Persikabo dibukukan oleh Muhammad Abduh Lestaluhu.

Kekalahan tersebut sekaligus menggeser posisi Tira-Persikabo darii puncak klasemen sementara Liga 1 2019. Tetap mengantongi 29 poin dari 14 laga, tim besutan Rahmad Darmawan kini menempati posisi dua. Sedangkan Bali United yang mendapat tambahan tiga poin pekan ini, beranjak ke puncak klasemen dengan 31 poin dari 13 laga.

Jalannya pertandingan

Baca Juga: 5 Berita Heboh Sepak Bola: Persebaya Dibantai, Ada Mo Salah di Rumah Jagal

Pertandingan berjalan sangat menarik sejak menit awal. Tira-Persikabo selaku tuan rumah mengambil inisiatif menyerang lebih dulu.

Namun, serangan-serangan yang dibuat oleh Ciro Alves dan kawan-kawan masih mampu dipatahkan oleh bek Bali United. Asik menyerang, Tira-Persikabo justru kecolongan.

Memanfaatkan serangan balik, Ilija Spasojevic berlari kencang hingga ke depan gawang Tira-Persikabo. Tidak mau ambil risiko, Spasojevic melepaskan umpan manis ke Stefano Lilipaly.

Dengan tendangan kerasnya dari dalam kotak penalti, Lilipaly menjebol gawang Angga Saputra di menit 11. Bali United unggul 0-1.

Tertinggal satu gol, Tira-Persikabo langsung bereaksi dan menggedor pertahanan Bali United berulang kali. Namun Willian Pacheco bermain sangat apik di lini belakang yang membuat Wawan Febriyanto kesulitan menembus.

Baca Juga: Arema Perpanjang Rekor Tak TerKalahkan di Kandang Usai Gulung Persebaya

Pesepak bola Tira Persikabo Khursed Beknazarov (tengah) melakukan serangan ke lini pertahanan Bali United dalam lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (15/8/2019). Tira Persikabo kalah dengan skor 1-2. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/foc
Pesepak bola Tira Persikabo Khursed Beknazarov (tengah) melakukan serangan ke lini pertahanan Bali United dalam lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (15/8/2019). Tira Persikabo kalah dengan skor 1-2. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/foc

Memasuki menit 20, Bali United hampir menggandakan keunggulan lewat sepakan penjuru. Sayang sundulan Melvin Platje melayang di atas mistar gawang Tira-Persikabo.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI