Resmi Gabung Shopee, Cristiano Ronaldo Kembali Sambangi Indonesia?

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 15 Agustus 2019 | 16:20 WIB
Resmi Gabung Shopee, Cristiano Ronaldo Kembali Sambangi Indonesia?
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo. [Marco BERTORELLO / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Platform e-commerceShopee menghadirkan gebrakan baru. Bagaimana tidak, megabintang sepakbola dunia yang kini bermain untuk JuventusCristiano Ronaldo, resmi diplot sebagai brand ambassador platform e-commerce yang bermarkas di SIngapura tersebut, menggantikan girlband K-pop BLACKPINK.

Semenjak diluncurkan di Singapura pada 2015 lalu, Shopee memang mulai merambah kawasan Asia Tenggara, termasuk Indonesia, Malaysia, Thailand, Taiwan, Vietnam dan Filipina.

Cristiano Ronaldo sendiri akan bekerja sama dengan Shopee dalam menghadirkan berbagai inisiatif untuk merangkul dan menginspirasi masyarakat, dimulai dengan kampanye belanja tahunan dari Shopee 99 Super Shopping Day.

Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo (kiri) resmi jadi brand ambassador Shopee. [dok. Shopee]
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo (kiri) resmi jadi brand ambassador Shopee. [dok. Shopee]

Usai memastikan bergabungnya Ronaldo, Shopee pun membuka peluang untuk memboyong penyerang berusia 34 tahun itu ke Indonesia.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Resmi Jadi Brand Ambassador Shopee

Ronaldo sendiri sebelumnya sudah dua kali menyambangi Tanah Air. Pertama, saat megabintang Timnas Portugal itu mengunjungi Aceh pasca-tsunami pada 2005, di mana kala itu ia mengankat bocah lokal Martunis untuk menjadi putra angkatnya.

Dan yang kedua, saat Ronaldo diplot sebagai duta mangrove Indonesia di Bali pada 2013, di mana kala itu ia begitu akrab dengan mantan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono.

Diungkapkan Direktur Shopee Indonesia, Handika Jahja, Ronaldo akan terlibat dalam rangkaian agenda Shopee demi mendekatkan pengguna dan penggemar dengan sang megabintang.

"Ronaldo memiliki kedekatan dengan Asia Tenggara. Di Indonesia, dia punya Martunis. Ronaldo juga menjadi donatur untuk beberapa lembaga amal di Indonesia dan Singapura," buka Handika di The Tribrata, Darmawangsa, Jakarta Selatan.

"Kami berangkat dari diskusi tersebut dan cocok. Ronaldo juga sangat terbuka untuk pengembangan regional kita. Untuk kami membawa Ronaldo ke Indonesia? Ya, kenapa tidak. Kemungkinannya cukup terbuka, doakan saja kami menemukan jadwal yang pas," urainya.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Beberkan Perbedaan Dirinya dengan Lionel Messi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI