Suara.com - Gelandang Persib Bandung Abdul Aziz mengaku senang kembali dipercaya untuk tampil sejak menit awal saat Persib menjamu Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2019 yang akan digelar di stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (14/8/2019).
"Saya bersyukur dan berterima kasih kepada staff pelatih memberi kepercayaan kepada saya untuk bermain di menit awal. Sekarang tinggal bagaimana saya fokus untuk memaksimalkan dan untuk menjawab kepercayaan pelatih," ucap Aziz di Bandung, Selasa (13/8/2019).
Aziz mengatakan harus bisa bermain lepas agar bisa membantu Persib untuk mengalahkan Borneo FC di pertandingan nanti. Borneo memang tidak bisa dipandang sebelah mata dalam laga nanti. Skuat arahan Roberto Carlos Mario Gomez itu tengah dalam tren positif.
Skuat berjuluk Pesut Etam tak terkalahkan di tujuh laga terakhir. Datang ke Bandung pun mereka berniat menundukan Persib di depan pendukung setianya.
Baca Juga: Banuelos Optimistis Persija Bawa Pulang Tiga Poin dari Pamekasan
"Saya akan membantu tim untuk memenangkan pertandingan besok," jelas Aziz.
"Kita tahu Borneo tim yang bagus, mereka belum terkalahkan di tujuh pertandingan terakhir kalau gak salah, itu menjadi motivasi bagi kita untuk mengalahkan mereka disini," tambahnya.
Pemain asal Bandung itu mengakui pentingnya pertandingan tersebut bagi Maung Bandung--julukan Persib. Mengingat Persib gagal menang di empat laga terakhir mereka.
"Pertandingan besok adalah pertandingan yang peting buat kita untuk memperbaiki (posisi di) klasemen, untuk memperbaiki mental kami. Sebagaimana yang dikatakan pelatih kita fokus pada hasil, kita fokus pada tujuan," bebernya.
Persib kini bertengger di peringkat 9 klasemen sementara Liga 1 dengan torehan 14 poin dari 13 pertandingan. Sementara Borneo FC menempati peringkat lima klasemen sementara dengan torehan 19 poin dari 11 laga. (Aminuddin)
Baca Juga: Persib Gagal Menang di Tiga Laga, Gomez Tak Pandang Sebelah Mata
Kontributor : Aminuddin