Suara.com - Real Madrid makin berhasrat mendaratkan bintang Paris Saint Germain, Neymar ke Bernabeu. Namun begitu, El Real juga dilaporkan masih berupaya mendapatkan servis penyerang Manchester United, Paul Pogba di musim depan.
Santer dikabarkan jika pemain Timnas Brasil itu sudah tak nyaman berada di Prancis. Manajemen PSG diklaim rela melepas Neymar dengan harga 100 juta pound sterling atau setara Rp 1,7 triliun bagi klub yang berniat mendapatkan tanda tangannya.
Los Blancos disebut-sebut menjadi klub terdepan setelah Barcelona untuk merekrut Neymar di musim ini. Real madrid juga bersedia menggaji sang bintang sebesar 700 ribu pound sterling atau setara Rp 12 miliar tiap pekannya. Untuk memuluskan rencana kedatangannya, Zinedine Zidane diklaim akan menjual pemain-pemain seperti, Isco, Marcelo dan Raphael Varane, seperti di kutip The Sun.
Jika tawaran menggiurkan itu disepakati manajemen PSG, Real Madrid diklaim bakal berhenti mengejar Pogba di musim depan.
Baca Juga: Mulai Geram, Suporter PSG Hina Neymar dengan Kata-kata Kasar
Sebelumnya, Pogba memang menjadi incaran Real Madrid sejak beberapa bulan lalu. Namun, kehadiran eks bintang Chelsea, Eden Hazard ke Bernabeu mengurungkan niat Zidane untuk merekrut pemain Timnas Prancis tersebut.
Laporan lain menyebut musim ini bukan keberuntungan Pogba untuk hengkang dari Old Trafford. Namun begitu Zidane masih tertarik merekrutnya di musim depan.
Terpisah, geliat Barcelona untuk mendatangkan kembali mantan pemainnya juga semakin tercium. Hal itu terlihat dari pengacara Neymar yang mengurus transfer sang bintang kepergok berada di kantor Blaugrana beberapa waktu lalu.
Siapakah klub yang berhasil menggaet Neymar sebelum jendela transfer Prancis ditutup 2 September mendatang?, kita lihat saja nanti