Suara.com - Gelandang andalan Manchester United, Paul Pogba mengakui bahwa "tanda tanya" masih menyelimuti masa depannya di Old Trafford, namun berjanji untuk memberikan segalanya selagi masih berada di klub.
Seperti diketahui, Pogba telah santer dikait-kaitkan dengan Real Madrid di sepanjang bursa transfer musim panas 2019 ini, setelah menyatakan ingin mencari tantangan baru di luar Man United.
Well, bursa transfer untuk Premier League memang telah ditutup pekan lalu. Namun jendela transfer Eropa, termasuk Spanyol, masih buka sampai 2 September 2019 mendatang.
Dan kini, Pogba pun kembali melontarkan komentar yang mengisyaratkan jika dirinya bisa saja pergi dari Man United dalam waktu dekat.
Baca Juga: Tampil Apik di Laga Debut, Harry Maguire: Old Trafford Harus Jadi Benteng!
Hal ini memang cukup mengejutkan, pasalnya gelandang internasional Prancis itu tampil apik pada laga pekan perdana Liga Inggris 2019/2020 akhir pekan lalu.
Ya, Pogba menjadi inspirator kemenangan impresif 4-0 Man United atas Chelsea di Old Trafford, sebagaimana pemain berusia 26 tahun itu mengemas sepasang assist.
Namun setelah laga tersebut, Pogba rupanya mengaku masih membuka pintu untuk pindah dari Man United.
"Saya selalu bagus kapan pun saya bermain sepakbola," buka Pogba seperti dimuat ESPN.
"Itulah yang saya cintai, itulah pekerjaan saya. Saya memberikan yang maksimal setiap kali saya berada di lapangan hijau," sambung mantan bintang Juventus itu.
Baca Juga: Target Man United Akhirnya Perpanjang Kontrak, Berdurasi 9 Tahun!
"Memang sudah banyak yang dikatakan, tetapi waktulah yang akan berbicara. Tanda tanya (soal masa depannya bersama Man United) ini masih ada. Semua kemungkinan masih terbuka," jelas Pogba.