Rio Ferdinand Bersyukur Paulo Dybala Batal Gabung Manchester United

Selasa, 13 Agustus 2019 | 11:00 WIB
Rio Ferdinand Bersyukur Paulo Dybala Batal Gabung Manchester United
Penyerang Juventus, Paulo Dybala. [Isabella BONOTTO / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Legenda Manchester United, Rio Ferdinand, bahagia Paulo Dybala batal bergabung Setan Merah. Ia merasa penyerang asal Argentina itu tidak cocok berada di Old Trafford.

Dybala sempat gencar dikabarkan bakal hijrah ke Setan Merah pada bursa transfer musim panas 2019. Rencananya, ia akan dijadikan alat pertukaran Juventus demi mendapatkan Romelu Lukaku.

Namun, Dybala meminta gaji yang terlampau tinggi, yang membuat Manchester United mundur teratur. Lukaku pun batal ke Juventus dan kini telah resmi berseragam Inter Milan.

Ferdinand sempat heran dengan keputusan Dybala menolak Manchester United, mengingat posisinya di Juventus adalah pemain cadangan. Namun, ia akhirnya lega karena Setan Merah tidak jadi mendapatkan jasa pemain yang bermain dengan setengah hati.

Baca Juga: Tampil Mengesankan Kalahkan Juventus, Simeone Angkat Topi buat Joao Felix

"Banyak pemain yang menolak untuk bergabung ke Manchester United dalam beberapa tahun terakhir. Mereka memang memilih untuk gabung ke tim lain. Namun, saya tidak tahu bagaimana bisa Dybala berani untuk menolak tawaran (Manchester United) ketika situasinya saat ini hanya jadi pemain cadangan Juventus? Padahal dia perlu untuk bermain," kata Ferdinand, dikutip dari Sportskeeda.

"Mungkin dia berpikir, ‘saya ingin berada di Liga Champions dan duduk di bangku cadangan saja. Saya lebih menyukai hal itu ketimbang bermain untuk Manchester United’. Jika dia berpikir seperti itu, maka saya lega dia tidak jadi gabung (Man United). Saya melihat dia tidak memiliki hal-hal yang dibutuhkan untuk menjadi seorang pemain Manchester United," tambahnya.

"Saya ingin seseorang yang bakal gabung ke Manchester United itu berpikir untuk bagaimana caranya agar dapat membantu klub untuk kembali menjadi tim top dan menjadi salah satu pemain penting di kebangkitan itu. Itulah yang saya inginkan," tutup pria yang dulunya identik dengan nomor lima tersebut.

Manchester United sendiri telah memulai musim 2019/2020 dengan hasil yang sangat impresif. Pada laga perdana Liga Primer Inggris, Setan Merah berhasil membantai Chelsea dengan skor 4-0. Kondisi itu seolah menjawab bahwa Manchester United sudah tangguh tanpa Dybala.

Baca Juga: Tak Punya Saingan, PSG Berpeluang Besar Boyong Penyerang Juventus Ini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI