Kedua tim saling jual-beli serangan di akhir babak pertama, namun sampai wasit meniup peluit panjang tanda half-time, skor kacamata 0-0 tetap bertahan.
Memasuki paruh kedua, Indonesia tak membuang waktu untuk langsung meneror pertahanan Laos. Sebuah sepakan keras Bagus Kaffi masih melambung diatas mistar gawang Laos.
Peluang kembali didapatkan oleh Indonesia. Tendangan bebas yang dilepaskan oleh Beckham Putra sejatinya on target, namun kiper Solasak berhasil menangkap bola dengan baik.
Laos gantian mengancam gawang Indonesia. Chony Wenpaseth melepaskan shooting keras, namun beruntung Ernando masih bisa menepis bola. Good save!
Baca Juga: Tampil Hebat Lawan Chelsea, Harry Maguire Dipuji Mourinho Setinggi Langit
Pertandingan berjalan 60 menit, kedua tim mulai bermain keras dengan banyaknya pelanggaran-pelanggaran yang tercipta.
Menit ke-65, terjadi scrimmage di depan gawang Laos. Sayang seribu sayang, percobaan beruntun dari Bagus Kaffi dan Zico masih gagal.
Laos akhirnya berhasil membuka skor pada menit ke-69. Alounnay melewati hadangan Riski Ridho, sebelum melepaskan tendangan keras yang tak bisa diantisipasi kiper Ernando Ari.
Indonesia sendiri tak perlu menunggu lama untuk menciptakan gol balasan. Menit ke-72, sepakan Bagus Kaffi ke arah pojok kiri bawah gawang tak bisa ditahan oleh kiper Solasak. 1-1!
Indonesia terus menekan pertahanan Laos. Zico memanfaatkan kelengahan lini pertahanan lawan dan menyundul bola ke arah gawang, namun bola masih bisa diamankan oleh Solasak.
Baca Juga: Daniel James Persembahkan Golnya untuk Mendiang sang Ayah
Indonesia sendiri akhirnya berhasil membalikkan keadaan menjadi 2-1 setelah Anoulack yang mencoba menghalau umpan silang dari Bagas Kaffa, justru membelokkan bola ke gawangnya sendiri.