Setelah MU, Dybala Kini Dikabarkan Juga Tolak Pinangan Tottenham Hotspur

Rabu, 07 Agustus 2019 | 09:24 WIB
Setelah MU, Dybala Kini Dikabarkan Juga Tolak Pinangan Tottenham Hotspur
Penyerang Juventus, Paulo Dybala menyumbang satu gol di laga kontra Bologna (AFP/MARCO BERTORELLO)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tottenham Hotspur tengah berupaya mendapatkan Paulo Dybala. Namun, sebuah laporan menyebutkan pemain Juventus itu memberi tanggapan yang sama seperti saat menolak Manchester United.

Dikutip dari Skysports, Rabu (7/8/2019) The Lilywhites diberitakan mencoba peruntungan melempar umpan untuk memboyong Dybala ke Tottenham Hotspur Stadium. 

The Lilywhites disebut telah menyepakati harga pelepasan sang pemain dari Juventus sebesar 70 juta pound sterling atau setara Rp 1,2 triliun.

Kesepakatan itu muncul pasca Dybala gagal berlabuh ke Manchester United. Setan Merah mengurungkan niat mengejar pemain Timnas Argentina tersebut karena skema pertukaran dengan Romelu Lukaku tak berjalan mulus. Ditambah, Dybala tak tertarik berlabuh ke Old Trafford.

Baca Juga: Lukaku Jalin Kesepakatan Personal dengan Juventus, Ini Besaran Gajinya

Penyerang Juventus, Paulo Dybala mencium trofi juara Liga Italia usai membawa timnya Scudetto di musim 2018/2019. [Marco Bertorello / AFP]
Penyerang Juventus, Paulo Dybala mencium trofi juara Liga Italia usai membawa timnya Scudetto di musim 2018/2019. [Marco Bertorello / AFP]

Tapi kabar terbaru, Dybala disebut juga menolak tawaran Spurs. Informasi tersebut pertama kali muncul dari jurnalis kenaaman Gazzetta dello Sport, Nicolo Schira. Ia mengungkapkan bahwa Dybala telah menolak pinangan Tottenham karena tak sreg alias tak tertarik. 

Sementara itu, Dybala sendiri sebetulnya dalam situasi kurang oke di Juventus, apalagi sejak kedatangan Cristiano Ronaldo. Ia jarang diterjunkan dalam pertandingan resmi di musim lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI