Liga 1 2019: Persipura Curi Tiga Poin di Kandang PSIS Semarang

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 06 Agustus 2019 | 21:31 WIB
Liga 1 2019: Persipura Curi Tiga Poin di Kandang PSIS Semarang
Pemain Persipura Jayapura Titus Bonai (kiri) melakukan selebrasi setelah berhasil menjebol gawang PSIS Semarang saat Laga Liga 1 di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Jateng, Selasa (6/8/2019). Persipura Jayapura berhasil mengalahkan PSIS Semarang dengan skor 3:1. ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persipura Jayapura sukses membawa pulang tiga poin setelah menaklukkan tuan rumah PSIS Semarang dengan skor 3-1 dalam lanjutan Liga 1 2019.

Pada laga di Stadion Moch Soebroto Kota Magelang, Selasa (6/8/2019) malam, Persipura menang lewat gol Titus Bonai, Muhammad Tahir dan Todd Ferre. Sementara satu gol PSIS dicetak oleh Hari Nur Yulianto.

Kemenangan 3-1 tersebut membuat Persipura sementara berada di peringkat kesebelas klasemen Liga 1 2019. Skuat besutan Jacksen F Tiago ini meraih 13 poin dari 11 laga.

Sementara PSIS Semarang di posisi kesembilan dengan 14 poin dari 11 laga.

Baca Juga: Persija Gagal Menjuarai Piala Indonesia, Ini Komentar Bambang Pamungkas

Jalannya Pertandingan

Persipura Jayapura langsung menekan di awal pertandingan. Laga baru berjalan dua menit, Titus Jhon Londouw Bonai sudah membuat Persipura unggul 1-0 lewat tembakan kaki kanannya.

Tertinggal 0-1, tuan rumah PSIS mencoba melakukan tekanan. Pada menit ke-17, Hari Nur Yulianto berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 memanfaatkan umpan Patrick Silva Mota.

Persipura kembali mencoba melakukan tekanan ke pertahanan tuan rumah. Namun hingga turun minum skor tetap imbang 1-1 bagi kedua tim.

Memasuki babak kedua, Persipura kembali melanjutkan tekanannya ke pertahanan tuan rumah. Pada menit ke-58 Muhammad Tahir membuat Persipura memimpin 2-1.

Persipura kembali terus menyerang pertahanan PSIS dan pada menit ke-64 kembali tercipta gol melalui kaki Todo Rivaldo Albert Ferre.

Baca Juga: Jadwal Lengkap dan Siaran Langsung Liga 1 2019 Pekan ke-13

Skor 3-1 bagi Persipura bertahan hingga laga usai.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI