Diincar Madrid, Ten Hag Tetap Ingin Mainkan Van de Beek di Liga Champions

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 06 Agustus 2019 | 18:15 WIB
Diincar Madrid, Ten Hag Tetap Ingin Mainkan Van de Beek di Liga Champions
Gelandang Ajax Amsterdam, Donny van de Beek. (Emmanuel Dunand/AFP).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Ajax Amsterdam Erik ten Hag memastikan bahwa Donny van de Beek akan tetap bermain menghadapi PAOK di kualifikasi Liga Champions meski menjadi incaran Real Madrid.

Van de Beek memang sedang kencang dikabarkan telah diminati oleh Madrid. Bahkan sang pemain telah mengonfirmasikan bahwa Madrid sedang melakukan pembicaraan masa depannya, setelah Ajax bermain imbang 2-2 dengan Vitesse pada akhir pekan lalu.

Pemain internasional Belanda ini yang disebut-sebut memiliki harga 60 juta euro, telah menjadi incaran Real Madrid sebagai alternatif jika gagal mendapatkan Paul Pogba dari Manchester United.

Gelandang Ajax Amsterdam, Frenkie De Jong memegang trofi Liga Belanda bersama Donny van de Beek, usai memastikan raihan gelar juara pasca mengalahkan De Graafschap pada laga pekan ke-34 di Stadion De Vijverberg, Kamis (16/5/2019) dini hari WIB. [Twitter resmi Ajax]
Gelandang Ajax Amsterdam, Frenkie De Jong memegang trofi Liga Belanda bersama Donny van de Beek, usai memastikan raihan gelar juara pasca mengalahkan De Graafschap pada laga pekan ke-34 di Stadion De Vijverberg, Kamis (16/5/2019) dini hari WIB. [Twitter resmi Ajax]

Namun demikian, pelatih Ajax Ten Hag sepertinya masih enggan melepas pemain berusia 22 tahun itu. Van de Beek tetap dibawa untuk menghadapi dalam laga Kualifikasi Liga Champions kontra PAOK Thessaloniki nanti malam.

Baca Juga: Hasil Piala AFF U-18: Indonesia Lumat Filipina 7-1

"Dia telah datang ke sini dan akan bermain," kata Erik ten Hag saat ditanya soal Van de Beek seperti dilansir Sportskeeda.
"Dia juga akan bermain di pekan depan ( di leg kedua)," ujarnya.

Van de Beek telah 57 tampil untuk Ajax di pekan lalu, mencetak 17 gol dan plus 13 assists. Ia memiliki peran penting membantu Ajax meraih double gelar Eredivisie dan KNVB Beker, serta mencapai ke semifinal Liga Champions.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI