Suara.com - Bhayangkara FC akan menjamu Madura United pada pertandingan pekan ke-12 Liga 1 2019 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Senin (5/8/2019). Dari laga tersebut, Bhayangkara bertekad mengakhiri tren negatif timnya.
Ya, Bhayangkara belum lagi mendapat kemenangan dari dua laga terakhir yang dijalani. Mereka baru saja ditekuk oleh Persipura Jayapura dan Arema FC di dua pertandingan terakhir.
Persiapan maksimal sudah dilakukan oleh anak asuhan Alfredo Vera demi perolehan tiga poin. Tentu, hasil kemenangan menjadi harga mati bagi Indra Kahfi dan kawan-kawan.
"Kami sudah siap untuk pertandingan melawan Madura United. Semoga pemain bisa tampil bagus dan dapat tiga poin," kata Alfredo Vera.
Baca Juga: Persib Ditaklukkan Barito Putera, Berikut Hasil dan Klasemen Liga 1 2019
Perbaikan telah dilakukan setelah dua kali kalah beruntun dari Persipura dan Arema. Di antaranya soal ketajaman di depan gawang lawan dan fokus dalam hal bertahan.
"Lawan Persipura kami tak bermain bagus dan lawan Arema kami hampir dapat satu poin walaupun kebobolan tiga gol terlebih dahulu. Kami bisa imbang (lawan Arema) karena ada banyak peluang, namun tak masuk dan itu yang bikin gagal," tambahnya.
"Jadi kami perbaiki untuk lebih banyak umpan buat cetak gol dan harus lebih bagus di pertahanan," jelas mantan pelatih Persebaya Surabaya ini.
Sementara itu, Pelatih Madura United, Dejan Antonic optimistis timnya bisa meraih hasil positif di laga nanti. Meski banyak pemain andalannya absen di laga nanti.
Sebut saja Fandry Imbiri, Alfath Fathir, Asep Berlian, dan Marckho Sandy Merauje, yang tidak bisa bermain lantaran mengalami cedera maupun terkena akumulasi kartu.
Baca Juga: Liga 1 2019: Laga Borneo FC vs PSS Sleman Berakhir Imbang
"Kami mengalami sedikit masalah, ada beberapa pemain cedera saat melawan PSS (Sleman). Tapi ini menjadi kesempatan bagus untuk memberikan jam terbang kepada pemain lain," ujar Pelatih Madura United Dejan Antonic.