"saya lihat tim ini memiliki pemain yang bagus dan saya belum berfikir untuk menambah pemain. Malahan kami berfikir untuk mencoba beberapa pemain muda tim ini untuk ikut berkompetisi," kata dia.
Milan mengakui salah satu alasan lain yang membuatnya menerima pinangan melatih Perseru Badak Lampung adalah kecintaannya kepada sepak bola Indonesia.
"Atmosfer sepak bola di sini akan membuat siapa saja betah berada di negara ini dan saya juga ingin ikut membantu negara yang besar ini mengembangkan sepak bola. Bayangkan Serbia dan Slovenia yang sedikit penduduknya mampu masuk piala dunia dan saya pikir Indonesia ke depan bisa seperti mereka," katanya.
Pertandingan pertama Milan Petrovic akan tersaji pada tanggal 9 Agustus 2019 melawan PSS Seleman di kandang, setelah jadwal awal melawan Persela Lamongan pada tanggal 3 Agustus 2019 di Stadion PKOR Sumpah Pemuda Wayhalim Bandarlampung di tunda karena bersamaan dengan pembukaan acara Pekan Raya Lampung.
Baca Juga: Madura United Pesta Gol ke Gawang Perseru Badak Lampung