Suara.com - Paris Saint-Germain (PSG) terus menata skuat dengan mempercantik lini vital mereka pada bursa transfer musim panas 2019, dalam menyambut musim 2019/2020.
Ander Herrera didatangkan secara free transfer usai sang gelandang sentral meninggalkan Manchester United pada musim panas ini.
Langkah tersebut diambil setelah Adrien Rabiot hijrah dari PSG, juga dengan status free transfer menuju Juventus.
Dan kini, PSG kembali mendatangkan seorang gelandang tengah. Adalah Idrissa Gueye yang resmi didatangkan Les Rouge et Bleu --julukan PSG-- dari klub Liga Inggris, Everton.
Baca Juga: Putuskan Pergi dari La Masia, Xavi Simons Pilih Gabung PSG
Dilansir laman resmI PSG, Selasa (30/7/2019), pemain internasional Senegal berusia 29 tahun itu mengikat kontrak berdurasi empat tahun di Parc des Princes.
Sedikit informasi soal Gueye, ia bergabung dengan Everton dari Aston Villa pada 2016 dan mencatatkan 108 penampilan untuk klub Merseyside itu.
Gueye sendiri sejatinya sudah tak asing dengan kompetisi Ligue 1 alias Liga Prancis. Ya, sebelumnya ia menghabiskan waktu lima tahun bersama Lille sebelum hijrah ke Inggris.
Bahkan, Gueye adalah bagian dari tim Lille ketika secara fenomenal menjuarai kompetisi Ligue 1 musim 2011/2012 silam.
Well, rincian jumlah dana yang dikeluarkan PSG untuk transfer Gueye tidak diungkapkan. Namun, media-media ternama Inggris menyebut jika klub tajir Prancis itu harus merogoh kocek hingga 30 juta pounds (sekira Rp 511 miliar).
Baca Juga: PSG Bawa Neymar Masuk Skuat Tur Pramusim ke China
"Saya sangat bangga bergabung dengan Paris Saint-Germain," ucap Gueye di situs resmi PSG.