Soal Barter Dybala - Lukaku, Ini Komentar Pavel Nedved

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 30 Juli 2019 | 13:55 WIB
Soal Barter Dybala - Lukaku, Ini Komentar Pavel Nedved
Penyerang Juventus, Paulo Dybala. [Isabella BONOTTO / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dalam beberapa hari terakhir, rumor barter alias pertukaran second striker Juventus, Paulo Dybala dengan bomber Manchester United, Romelu Lukaku kian menguat saja. Kini, Wakil Presiden Juventus Pavel Nedved pun angkat bicara.

Kabar terbaru memang menyebutkan, Juventus akan dengan senang hati memberikan Dybala ke Man United sebelum bursa transfer musim panas 2019 ditutup, asalkan klub Liga Inggris itu memberikan Lukaku plus uang senilai 20-30 juta euro.

Dybala sendiri disebut-sebut tak masuk dalam skema pelatih baru Juventus, Maurizio Sarri untuk musim 2019/2020. Ini setali tiga uang dengan situasi Lukaku di Man United di bawah kepelatihan Ole Gunnar Solskjaer.

Sebagai informasi, Dybala telah dikaitkan dengan Manchester United, Paris Saint-Germain (PSG), hingga Inter Milan di bursa transfer musim panas ini.

Baca Juga: Marotta: Tawaran Inter Milan untuk Lukaku Sudah Oke

Sementara Lukaku telah dihubungkan dengan Inter di sepanjang jendela transfer kali ini. Namun, belakangan nama Juventus dipercaya menyodok masuk sebagai klub peminat bomber internasional Belgia itu.

Bomber Manchester United, Romelu Lukaku. [Oli SCARFF / AFP]
Bomber Manchester United, Romelu Lukaku. [Oli SCARFF / AFP]

Kubu Juventus melalui sang wakil presiden, Pavel Nedved, pun kini angkat bicara terkait rumor barter Dybala - Lukaku ini.

Nedved mengakui, memang ada tawaran yang masuk untuk attacker internasional Timnas Argentina tersebut di musim panas ini.

"Ada proposal yang masuk. Ya, memang ada ketertarikan pada Paulo dari beberapa tim di bursa transfer musim panas ini," beber Nedved, seperti dilansir dari Tribal Football.

"Akan tetapi kami menunggu aksi nyata sehingga kami bisa memutuskan dengan tenang," lanjut mantan gelandang serang andalan Juventus dan Timnas Republik Ceska tersebut.

Baca Juga: Segera Dijual, Lukaku Tak Masuk Skuat Pramusim Man United ke Norwegia

Wakil Presiden Juventus, Pavel Nedved. (Isabella BONOTTO / AFP)
Wakil Presiden Juventus, Pavel Nedved. (Isabella BONOTTO / AFP)

Sementara saat ditanya soal ketertarikan Juventus pada Lukaku, Nedved sedikit banyak mengakui hal ini.

"Setelah memenangi delapan gelar Liga Italia Serie A beruntun, kami merasa bahwa kami memiliki tim yang kuat," ucap Nedved.

"Akan tetapi, tentu saja dengan buRsa transfer masih dibuka, kami berusaha memberikan tambahan untuk skuat. Untuk sementara, itu yang bisa saya katakan karena kita bicara pemain yang masih milik klub lain," celotehnya.

"Soal Lukaku, saya tak mau masuk ke detilnya dan tak mau berbicara tentang individu. Katakan saja bahwa kami sedang bekerja untuk melakukan hal itu (mendatangkan striker baru di musim panas ini)," tandas Nedved.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI