Suara.com - Manajer Arsenal, Unai Emery, khawatir dengan kondisi striker andalan mereka, Alexandre Lacazette, yang harus meninggalkan lapangan dengan cepat di laga kontra Lyon. Ia berharap cederanya tidak serius.
Arsenal akan segera melakoni laga perdana Liga Primer Inggris musim 2019/2020 pada Minggu (11/8/2019). Namun, dua minggu sebelum pertandingan, The Gunners justru dikhawatirkan dengan Lacazette.
Striker asal Prancis itu mengalami cedera pada pertandingan melawan Lyon pada ajang Emirates Cup di Emirates Stadium, Minggu (28/7/2019). Alhasil, Lacazette hanya bermain selama 12 menit dan kemudian digantikan oleh Reiss Nelson.
Selepas pertandingan, Unai Emery menjelaskan bahwa Lacazette memiliki masalahan di pergelangan kakinya. Ia berharap Lacazette bisa segera pulih, mengingat servisnya begitu dibutuhkan untuk menjadi juru gedor Arsenal.
Baca Juga: Azpilicueta Sebut Chelsea Sudah Sesuai Harapan Lampard
"Dokter mengatakan kepada saya ia akan memeriksa besok. Cederanya ada di pergelangan kakinya. Ia (Lacazette) akan diperiksa selama beberapa hari ke depan, sejauh ini kami melihat semoga cederanya itu tidak serius," ujar Emery, dikutip dari Sportskeeda.
Tanpa Lacazette, Arsenal akhirnya menelan kekalahan 1-2 atas Lyon di hadapan pendukungnya sendiri. Sempat unggul lebih dulu melalui Pierre Emerick-Aubameyang, Lyon berhasil membalas dua gol melalui brace Moussa Dembele.
Pada pertandingan pramusim selanjutnya, Arsenal akan menantang Barcelona dalam Trofi Joan Gamper. Pertandingan itu akan dihelat di Stadion Camp Nou, Minggu (4/8/2019).