Suara.com - Klub raksasa Inggris, Liverpool melanjutkan tren buruk mereka di masa pramusim menyambut musim 2019/2020 ini.
Yang terbaru, sang juara Eropa hanya bisa bermain imbang 2-2 kontra klub Portugal, Sporting CP dalam laga pramusim di Yankee Stadium, New York, Amerika Serikat (AS), Kamis (25/7/2019) pagi WIB.
Liverpool pun kini telah gagal menang dalam tiga laga pamungkas mereka di masa pramusim kali ini.
Setelah menang mudah atas dua klub gurem lokal Inggris pada dua laga awal mereka di masa pramusim ini, Liverpool lantas dipaksa menelan dua kekalahan beruntun.
Baca Juga: Liverpool Disarankan Boyong Gareth Bale ke Anfield
Setelah takluk 2-3 di tangan Borussia Dortmund, Liverpool kemudian menyerah dari Sevilla dengan skor 1-2.
Dan kini, tim asuhan Jurgen Klopp pun mengakhiri rangkaian tur pramusim mereka di AS sebelum pulang ke Eropa, dengan hasil imbang 2-2 kontra Sporting.
Gawang Liverpool sudah bobol pada menit keempat via sepakan jarak jauh gelandang andalan Sporting, Bruno Fernandes.
Sang gelandang sendiri sudah cukup santer dikaitkan dengan rival abadi Liverpool, yakni Manchester United, di sepanjang bursa transfer musim 2019 ini.
Fernandes mencetak golnya dari jarak jauh, namun ada 'andil' juga dari kiper Liverpool, Simon Mignolet, sebagaimana tangkapannya tak lengket.
Baca Juga: Sevilla Main Brutal Lawan Liverpool, Klopp Meradang pada Lopetegui
Liverpool kemudian mampu membalas 16 menit berselang lewat sontekan jarak dekat Divock Origi. Pahlawan Liverpool di final Liga Champions musim lalu itu memanfaatkan kemelut di depan gawang Sporting, hasil sundulan Jordan Henderson.