Suara.com - AC Milan menelan kekalahan saat menghadapi Bayern Munchen pada pertandingan pramusim perdana mereka. Walau begitu, pelatih baru Rossoneri, Marco Giampaolo, tetap merasa puas.
AC Milan tumbang 0-1 dari Bayern Munchen pada pertandingan International Champions Cup (ICC) 2019 di Childern Mercy Park, Kansas, Rabu (24/7/2019). Gol semata wayang Die Rotens lahir dari aksi Leon Goretzka.
Kekalahan ini menjadi hasil pahit bagi debut pelatih Marco Giampaolo bersama AC Milan. Meski demikian, dirinya tidak kecewa dan tetap memberikan apresiasi atas permainan anak asuhnya.
Marco Giampaolo juga merasa maklum dengan hasil pertandingan. Sebab, AC Milan baru pertama menjalani pertandingan dengan level tinggi, sementara Bayern Munchen sudah tiga kali. Sebelumnya, Bayern Munchen sudah melakoni dua pertandingan melawan Arsenal dan Real Madrid.
Baca Juga: Juventus Dapat Dukungan untuk Datangkan Neymar
"Saya melihat usaha keras, banyak perhatian dicurahkan untuk hal-hal yang telah kami kerjakan selama sepuluh hari terakhir. Ini adalah pertandingan pertama kami, sedangkan Bayern Munich melakoni laga ketiga di level tinggi," kata Giampaolo di laman resmi klub.
"Saya melihat para pemain siap untuk berkorban dan berjuang keras. mereka memberikan segalanya pada saat ini. Selalu penting untuk mendapatkan kesempatan untuk menguji diri sendiri melawan tim dengan level tinggi. Kompetisi ini memungkinkan Anda untuk melakukan itu. Saya tertarik dengan perkembangan tim dan saat ini, saya merasa puas," tuturnya menambahkan.
Setelah menghadapi Bayern Munchen, AC Milan akan melanjutkan laga di ICC 2019 dengan menghadapi Benfica pada Senin (29/7/2019). Kemudian, AC Milan akan melawan Manchester United pada Sabtu (3/8/2019).