Suara.com - Mantan bek Juventus, Gianluca Zambrotta, merespons positif mengenai rumor Neymar ke klub Kota Turin. Bintang asal Brasil itu dinilai berdampak baik untuk Juventus dan Italia secara umum.
Neymar dikabarkan sudah tidak betah bersama Paris Saint-Germain (PSG). Menurut Mundo Deportivo, Juventus adalah salah satu destinasi selanjutnya pemain 27 tahun itu, jika gagal merapat ke Barcelona.
Zambrotta sangat mendukung jika Juventus bersedia memboyong Neymar. Sebab, selain bisa meningkatkan performa tim, nama mantan pemain Barcelona itu juga menaikkan brand dagang Juventus. Kemudian, Neymar yang berstatus pemain bintang akan membuat citra sepak bola Italia meningkat.
"Fans Juve, dan fans sepak bola Italia secara umum, bermimpi melihat Neymar di Liga Italia. Ini akan menjadi langkah pemasaran hebat lainnya untuk sepak bola Italia, setelah Cristiano Ronaldo. Bersama Neymar, Juve akan berada di lima klub besar teratas di dunia. Merek Juve akan tumbuh secara masif di dunia," kata Zambrotta, dikutip dari Goal, Rabu (24/7/2019).
Baca Juga: Di Barcelona, Antoine Griezmann Tak Peduli Dimainkan di Posisi Manapun
Namun, Zambrotta merasa tidak mudah bagi Juventus untuk mendatangkan Neymar. Ia memprediksi bahwa mantan pemain Santos itu akan tetap bertahan di PSG pada musim 2019/2020.
"Itu tidak akan mudah, namun saya juga melihat kemungkinan kembalinya Neymar ke Barcelona itu sulit, meskipun ada banyak comeback yang terkenal dalam sejarah sepak bola baru-baru ini. Paling terakhir adalah ketika (Gianluigi) Buffon kembali ke Juventus setelah musim yang singkat di PSG. Saya juga ingat saat (Ricardo) Kaka dan (Andriy) Shevchenko kembali ke AC Milan," tegasnya menutup.
Terlepas dari itu, salah satu halangan Juventus untuk mendatangkan Neymar adalah di masalah harga. Mantan pemain Barcelona itu memiliki dibanderol sebesar 222 juta euro atau Rp3,48 miliar, seperti harga ketika membeli dari Barcelona. Jika dipaksa pun, Bianconeri bisa saja bermasalah dengan Financial Fair Play (FFP).