Suara.com - Kondisi Rezaldi Hehanusa pasca operasi berangsur membaik. Bahkan, pemain yang akrab disapa Bule ini bisa saja dimainkan saat menghadapi Tira-Persikabo pada pekan sembilan Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Selasa (16/7/2019).
Sebagaimana diketahui, Bule harus menjalani operasi pada Februari lalu untuk memotong tulang tumbuh di bagian tumit kaki kiri. Sang pemain juga sudah cukup lama menepi akibat hal tersebut.
Namun, Bule perlahan-lahan sudah mulai bergabung dengan latihan tim. Pelatih Persija Julio Banuelos sangat senang dengan perkembangan yang ditunjukkan oleh Rezaldi.
"Rezaldi merupakan pemain penting kami. Bukan dia saja tetapi ada beberapa pemain penting lainnya yang mengalami cedera dan berangsur kembali ke dalam tim," kata Julio Banuelos.
Baca Juga: Prediksi Tira-Persikabo vs Persija Jakarta di Liga 1 2019 Pekan Kesembilan
"Itu hal positif. Apalagi kompetisi semakin lama semakin ketat persaingannya," tambah pelatih asal Spanyol itu.
Namun, terkait Bule, mantan assisten pelatih Timnas Indonesia U-23 era Luis Milla ini masih perlu meminta saran dari dokter tim Persija terlebih dahulu. Ia tidak ingin gegabah dalam hal memainkan Bule.
"Apakah Rezaldi akan diturunkan? Kita lihat saja besok. Tapi siapapun pemain yang bermain besok, kami sudah mempersiapkan ini dengan matang," ungkapnya.
Rezaldi jadi pemain penting bersama Persija musim lalu. Ia berkontribusi besar atas gelar juara yang didapat Macan Kemayoran --julukan Persija-- pada musim lalu.
Baca Juga: Jamu Persija di Pakansari, Tira-Persikabo Naikkan Harga Tiket Pertandingan