Kukuh Tinggalkan Arsenal, Laurent Koscielny Indisipliner

Rully Fauzi Suara.Com
Jum'at, 12 Juli 2019 | 07:55 WIB
Kukuh Tinggalkan Arsenal, Laurent Koscielny Indisipliner
Centre-back Arsenal, Laurent Koscielny. [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek kawakan Arsenal, Laurent Koscielny kukuh alias sudah bulat meninggalkan klubnya di bursa transfer musim panas 2019 ini. Namun, The Gunners rupanya ngotot mempertahankan sang pemain hingga kontraknya expired di musim panas tahun depan.

Alhasil, Koscielny pun kini bertindak indisipliner. Pemain berusia 33 tahun itu menolak mengikuti masa pramusim Arsenal.

Hal ini terbilang memalukan, pasalnya eks penggawa Timnas Prancis itu sejatinya berstatus sebagai kapten tim The Gunners --julukan Arsenal. 

Tindakan indisipliner Koscielny ini bahkan diungkap secara terang-terangan oleh Arsenal di laman resmi mereka.

Baca Juga: Sebelum Hijrah ke Barca, Frenkie De Jong Sempat Kepikiran Gabung Arsenal

"Laurent Koscielny menolak pergi ke Amerika Serikat untuk tur pramusim kami," demikian pernyataan resmi di laman resmi Arsenal. 

"Kami sangat kecewa oleh sikap Laurent, yang mana bertentangan dengan instruksi kami. Kami harap memperbaiki masalah ini dan tidak akan memberikan komentar lebih lanjut saat ini." 

Koscielny yang memiliki kontrak bersama Arsenal hingga musim panas 2020, santer dikabarkan memang ingin kembali ke Prancis, untuk memperkuat salah satu klub Ligue 1 di musim 2019/2020.

Satu tim yang cukup sering dikaitkan dengan Koscielny di bursa transfer musim panas ini adalah Girondins de Bordeaux.

Baca Juga: Tak Ingin Berpaling, Pemain Ini Tolak Arsenal dan Pilih Bertahan di Paris

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI