Suara.com - Duel sarat gengsi antara Persija Jakarta kontra Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Rabu (10/7/2019) berlangsung sengit. Pertandingan dua tim yang memiliki secara sendiri ini berlangsung keras.
Penjaga gawang Persib M. Natshir harus mendapatkan perawatan di ambulans setelah terlibat benturan dengan Bruno Matos. Namun, hingga babak pertama berakhir skor 0-0 tetap bertahan.
Jalannya pertandingan
Tiga menit awal, Persija Jakarta selaku tuan rumah sudah mengambil inisiatif menyerag lebih dahulu. Namun, Persib juga tida main gegabah. Mereka begitu rapat menjaga lini belakang.
Baca Juga: Berikut Susunan Pemain Persija vs Persib di SUGBK
Layaknya laga panas, duel kedua tim sudah berlangsung keras. Beberapa kali pemain-pemain dari kedua kesebelasan dilanggar keras sehingga wasit harus meniup peluit tanda pelanggaran.
Yogi Rahadian mendapat peluang pada menit enam. Lepas dari kawalan lini belakang Persib, ia berhadapan satu lawan satu dengan M. Natshir. Namun sayang tendangannya masih lemah, sehingga muda diantisipasi.
Persib Bandung gantian mendapat peluang pada menit 10 lewat tendangan bebas Rene Malisic. Namun, tendangan sang pemain masih menyamping di gawang Shahar Ginanjar.
Persija kembali mendapat peluang pada menit 14. Lewat tendangan penjuru yang dilakukan oleh Riko Simanjuntak, mengarah langsung ke Rohit Chand. Namun sayang pemain asal Nepal itu gagal memasukannya ke gawang.
Bruno Matos kembali mendapat peluang menit 19. Sang pemain terlalu lama memainkan bola, yang kemudian melakukan shooting lemah, sehingga bisa diantisipasi penjaga gawang Persib.
Baca Juga: Lawan Persib di SUGBK, Persija Berpeluang Pecahkan Rekor Persebaya