Suara.com - Resmi menjadi pemain Barcelona, dalam waktu dekat Frenkie de Jong akan diperkenalkan secara resmi ke publik Camp Nou. Rencananya, de Jong akan diperkenalkan Jumat (5/7/2019) waktu setempat.
Resmi berstatus pemain klub raksasa, de Jong mengaku tidak akan berubah. Dalam sebuah wawancara dengan media Spanyol, pemain 22 tahun itu menekankan jika kepribadiannya, baik di lapangan ataupun di luar lapangan, tetap sama.
"Ini akan menjadi pengalaman istimewa," kata de Jong seperti dimuat Scoresway.
"Saya sering menyaksikan lewat layar kaca pemain-pemain besar diperkenalkan resmi di klub besar seperti Barcelona, sekarang saya akan merasakannya. Saya masih belum tahu apa yang akan terjadi di perkenalan resmi nanti, tapi hal itu tidak mengganggu saya," jelas pemain 22 tahun.
Baca Juga: Idolakan Messi, De Jong: Sekarang Dia Jadi Rekan Setim Saya
"Saya membiarkan semuanya mengalir dan mencoba untuk menikmatinya. Bermain di klub raksasa seperti Barcelona tidak akan mengubah kepribadian saya," sambungnya.
"Di Barcelona saya tetap Frenkie yang sama. Di lapangan ataupun di luar lapangan."
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Ajax dan Barcelona sudah mencapai kesepakatan di bursa transfer musim dingin kemarin. Namun, kesepakatan tersebut baru bisa direalisasikan di bursa transfer musim panas ini, tepatnya per 1 Juli 2019.
De Jong kabarnya ditebus Barcelona dari Ajax dengan nilai transfer sebesar 86 juta euro atau sekitar Rp 1,3 triliun.
De Jong telah menunjukkan bakat dan teknik sebagai gelandang kelas dunia selama berseragam Ajax. Performanya semakin mencuri perhatian publik ketika de Jong membantu Ajax melaju hingga babak semifinal Liga Champions musim lalu.
Baca Juga: Digoda Ronaldo dan De Jong, De Ligt akan Pilih Jalannya Sendiri
Dengan kemampuannya tersebut, Barcelona meyakini De Jong adalah pemain yang tepat untuk menjadi penerus Andres Iniesta dan Sergio Busquets.