Suara.com - PSS Sleman resmi memiliki asisten manajer baru untuk mengarungi Liga 1 2019. Dia adalah Muchamad Eksan yang telah resmi diperkenalkan di salah rumah makan ternama Sleman pada Senin (1/7/2019).
Muchamad Eksan bukan sosok asing bagi publik Sleman. Dia adalah mantan striker PSS yang berjasa membawa tim berjuluk Super Elang Jawa itu promosi ke Divisi Utama (setara Liga 1) untuk pertama kalinya pada 2000.
Bagaimana tidak, ia mencetak dua gol ke gawang PSB Bogor di fase delapan besar Divisi I tahun 2000, secara resmi membuat PSS maju ke semifinal dan sekaligus mengunci tiket promosi.
PT Putra Sleman Sembada (PSS) memiliki alasan tersendiri memilih Muchamad Eksan sebagai asisten manajer PSS. Salah satunya adalah karena pengalamannya di dunia sepak bola, khususnya PSS.
Baca Juga: Permak Badak Lampung, Bali United Kukuh di Puncak Klasemen Liga 1 2019
"Saya kira untuk Mas Eksan sudah tidak perlu diragukan lagi buat PSS. Sejarah sudah membuktikan, dia senior sepak bola di PSS Sleman. Kami sudah tahu kemampuannya di tim, pernah jadi kapten. Di persepak bolaan kami sudah tidak meragukan lagi," kata salah satu perwakilan PT PSS, Yoni Arseto, Senin (1/7/2019).
"Makanya kami dari PT PSS memilih Mas Eksan, karena dia asli orang Sleman dan berpengalaman di PSS dan sepak bola," tuturnya menambahkan.
Yoni Arseto juga mengaku tidak mudah menarik Muchamad Eksan ke jajaran manajemen PSS Sleman. Namun, karena kegigihan PT PSS dalam meyakinkan, mantan top skor Super Elang Jawa itu akhirnya bersedia.
"Kami butuh perjuangan untuk merekur Mas Eksan, karena masih ikatan dinas di PDAM, kami juga harus meminta izin ke kepala PDAM untuk merestui supaya jadi asisten manajer," tegas Yoni Arseto.
CEO PSS Sleman, Viola Kurniawati, sendiri berhalangan hadir dalam perkenalan asisten manajer anyar tim. Viola saat ini berada di Jakarta untuk menemani Bagus Nirwanto dan kolega dalam rangka menghadapi Persija Jakarta dalam lanjutan di Liga 1 2019, Rabu (3/7/2019).
Baca Juga: Permalukan Arema, Tira-Persikabo Beranjak ke Posisi Dua Klasemen Liga 1