Lawan Persela, Djanur Minta Persebaya Tak Lengah di Menit-menit Awal

Rully Fauzi Suara.Com
Senin, 01 Juli 2019 | 05:00 WIB
Lawan Persela, Djanur Minta Persebaya Tak Lengah di Menit-menit Awal
Pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman (kanan). [Suara.com / Andhiko TUNGGA ALAM]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman secara khusus meminta para pemainnya untuk fokus dan konsentrasi di menit-menit awal pertandingan, untuk menghindari gol cepat dari tim lawan seperti yang terjadi di beberapa laga terakhir.

Djanur --sapaan akrab Djadjang-- meminta hal ini jelang Persebaya menjamu Persela Lamongan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Senin (1/7/2019), pada laga pekan keenam Liga 1 2019.

"Untuk lawan Persela, fokus dan fokus di menit-menit awal agar tidak kecolongan! Biar tidak terjadi seperti di beberapa laga kami di musim ini," seru Djanur di Surabaya, sebagaimana disadur dari Antara.

Permintaan Djanur tersebut memang bukannya tanpa alasan. Sebab, terkhusus pada dua leg melawan Madura United di perempatfinal Piala Indonesia baru-baru ini, dua kali gawang Miswar Saputra dibobol saat laga belum berjalan 10 menit.

Baca Juga: Terseok-seok di Awal Musim, Persipura Jayapura Resmi Depak Luciano Leandro

Pada leg pertama di Surabaya, kiper Persebaya itu harus memungut bola dari dalam gawangnya setelah kebobolan di menit kedua oleh Aleksandar Rakic.

Sedangkan pada leg kedua di Madura, giliran Beto Goncalves membobol gawang Persebaya secara cukup cepat, yakni pada menit keenam.

"Menit-menit awal adalah menit krusial, dan setiap sebelum pertandingan saya sudah minta agar para pemain fokus! Tidak hanya lini belakang, tapi lini lainnya juga," tutur Djanur.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI