Permak Badak Lampung, Bali United Kukuh di Puncak Klasemen Liga 1 2019

Rully Fauzi Suara.Com
Minggu, 30 Juni 2019 | 21:08 WIB
Permak Badak Lampung, Bali United Kukuh di Puncak Klasemen Liga 1 2019
Penyerang Bali United, Ilija Spasojevic (kiri). [Antara/Nyoman Budhiana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bali United kian membuktikan diri sebagai calon kuat juara Liga 1 2019 usai menang besar di laga pekan keenam. Sowan ke markas Perseru Badak Lampung FC, Stadion Sumpah Pemuda, Lampung, Minggu (30/6/2019) malam WIB, Bali United menang telak 3-0.

Dengan hasil ini, Bali United kian kukuh di puncak klasemen Liga 1 2019 dengan 16 poin dari enam laga, hasil dari lima kemenangan dan sekali imbang.

Bali United saat ini unggul lima poin dari Tira-Persikabo yang berada di posisi kedua, yang baru memainkan lima laga.

Gol-gol Bali United di laga kali ini dicetak Ilija Spasojevic, Willian Pacheco, dan Melvin Platje. 

Baca Juga: Hasil MotoGP Belanda: Valentino Rossi Sial, Maverick Vinales Finis Terdepan

Jalannya Pertandingan

Laga di babak pertama berlangsung dengan ketat. Tim Serdadu Tridatu --julukan Bali United-- dan tuan rumah Badak Lampung sama-sama bermain ngotot. Alhasil bola pun lebih banyak bergulir di tengah. 

Pada menit 17, Badak Lampung harus bermain dengan 10 pemain setelah Miftah Anwar Sani diusir wasit karena melanggar Spasojevic dengan keras. Bali United unggul jumlah pemain.

Peluang diperoleh Bali United pada menit 30 lewat Spasojevic. Berawal dari penetrasi Platje dari sisi kiri yang dilanjutkan dengan umpan ke dalam kotak penalti, Spaso --sapaan akrab Spasojevic-- menyontek bola namun masih mampu dihalau bek Badak Lampung.

Pada menit 33, Bali United akhirnya membuka keunggulan lewat gol Spaso. Umpan terukur Fadil Sausu berhasil dimanfaatkan Spaso dengan sundulan tajam, yang sukses membobol gawang Badak Lampung kawalan kiper Daryono.

Baca Juga: Semifinal Piala Indonesia: PSM Makassar Tekuk Madura United 1-0

Dua menit berselang, Tim Serdadu Tridatu kembali mendapat peluang, kali ini lewat tendangan kaki kiri Irfan Bachdim. Sayang, sepakan sang attacker masih mampu diamankan Daryono.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI