Suara.com - Seorang pemain Sevilla U-12, Ibrahima Sow membuat geger publik. Pasalnya tinggi bocah yang diklaim berusia 12 tahun itu mencapai tinggi orang dewasa, yakni 175 cm.
Skuat Sevilla U-12 berhasil memastikan diri sebagai juara ketiga turnamen La Liga Promises. Klub ini berhasil mengandaskan RCD Espanyol pada perebutan gelar juara ketiga kompetisi tersebut.
Di balik capaian tersebut, ada hal yang membuat geger publik. Sebab, peraih medali perunggu itu diperkuat penyerang yang memiliki ukuran tubuh orang dewasa selama berlaga.
Ya, Ibrahima Sow, pemain tersebut sempat menjadi kontroversi atas capaian U-12 Sevilla hingga ke babak semifinal La Liga Promises. Pasalnya pemain 12 tahun itu memiliki tinggi 175 cm yang tak sesuai dengan rekan seusianya.
Baca Juga: Ini Lima Pemain Muda Liverpool yang Masuk dalam Daftar Perpanjangan Kontrak
Kendati demikian, pemain yang punya nama panggilan sama dengan Zlatan Ibrahimovic itu tetap bermain hingga pertandingan berakhir.
Di lain sisi, publik tak terlalu mempermasalahkan dengan postur tubuhnya yang tak biasa itu. Mereka menilai, Ibra memiliki masa depan yang cukup baik dengan torehan prestasi yang di bukukan selama berlaga.
Dilansir dari Talksport, Kamis (27/6/2019), Ibra telah mencetak 29 gol selama membela Sevilla di musim ini. selain itu dirinya menjadi top skor pada ajang turnamen Spanyol U-12 itu.
Ibra, lahir di Senegal pada 2007 silam, sebelum berlabuh ke Sevilla, pemain ini bermain untuk Malaga.
Baca Juga: Owen Sebut Pemain Muda Dapat Kembalikan Kejayaan Manchester United