Bek Timnas Brasil Dukung Neymar Kembali ke Barcelona

Senin, 24 Juni 2019 | 13:30 WIB
Bek Timnas Brasil Dukung Neymar Kembali ke Barcelona
Pemain Brasil Neymar menjebol gawang Uruguay dalam laga uji coba yang berlangsung di London, 16 November 2018 [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain bertahan Timnas Brasil, Filipe Luis, turut buka suara soal rumor bintang Paris Saint-Germain (PSG), Neymar, ke Barcelona. Ia mengaku mendukung penuh jika kemungkinan itu terjadi.

Neymar kembali dirumorkan kembali ke Barcelona pada bursa transfer musim panas 2019. Bahkan, ada rumor yang menyebut jika Neymar memberi kabar di grup Whatsapp bahwa akan berseragam Blaugrana.

Kabar lain juga menyebut bahkan Neymar sedang mencari tempat tinggal lagi di Barcelona. Andai benar terjadi, kepindahan bintang Paris Saint-Germain (PSG) itu ke Spanyol tampaknya hanya menunggu waktu.

Filipe Luis tidak tahu secara pasti apakah Neymar akan ke Barcelona. Namun, ia tahu betul jika rekannya di Timnas Brasil itu nyaman di Camp Nou. Tak hanya itu, Filipe Luis yakin bahwa Neymar akan kembali menemukan kebahagiaan dan gairah yang tinggi dalam bermain sepak bola jika reuni dengan Lionel Messi cs.

Baca Juga: Mantan Striker Real Madrid Tak Yakin Eden Hazard Bisa Gantikan Ronaldo

"Saya tak tahu apakah Neymar akan ke Barcelona atau tidak karena saya belum berbicara dengannya. Tapi kalau itu terjadi, itu akan menjadi hal besar di bursa transfer," kata Filipe Luis, dikutip dari Marca.

"Saya ingin melihatnya di sana karena dia bahagia di sana, dia lebih menikmati di sana dan dia perlu menemukan kembali senyumnya dan kesenangan yang dulu dia punya. Saya tahu dia akan lebih bahagia di sana. Tapi saya sedang tak bersamanya dan tak tahu apa yang dia pikirkan," tutup bek andalan Atletico Madrid itu.

Neymar kurang bersinar semenjak bergabung PSG pada Agustus 2017. Ia diketahui lebih rentan mengalami cedera dan terlibat masalah-masalah sikap, seperti meninju suporter beberapa waktu lalu.

Kondisi ini tentu berbeda jauh ketika Neymar di Barcelona. Ketika itu, penyerang 27 tahun begitu impresif dengan torehan 105 gol dan 76 assist dari 186 pertandingan di semua kompetisi.

Baca Juga: Real Madrid Masuk dalam Perburuan Matthijs de Ligt

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI