Suara.com - Tira-Persikabo akan menghadapi Persipura Jayapura pada pekan kelima Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (22/6/2019). Sebagai mantan pelatih Persipura, juru racik Tira-Persikabo cukup memahami gaya bermain dari Boaz Solossa cs.
Ya, RD --sapaan Rahmad Darmawan-- pernah menjadi arsitek Persipura pada 2005. Saat itu, ia berhasil menyumbangkan gelar juara untuk tim berjuluk Mutiara Hitam tersebut.
Meski banyak perubahan pemain, RD menyebutkan gaya bermain Peripura tetaplah sama, yaitu mengandalkan kecepatan untuk membongkar pertahanan lawan.
"Saya rasa generasinya sudah mulai berganti karena pemain yang pernah saya latih hanya menyisakan Boas Solossa, Ricardo Salampessy, Ian Louis Kabes, dan Imanuel Wanggai," kata RD dalam jumpa pers sehari jelang pertandingan.
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Liga 1 2019 Sabtu 22 Juni
"Secara individu tak banyak berbeda, tapi sebagai sebuah tim tren sepakbola Papua ya tetap seperti itu. Mereka main dengan cepat dan dikombinasi dengan permainan individu yang baik," tambahnya.
Sebagai mantan pelatih, RD sedikit mengomentari penampilan Persipura yang kurang konsisten di awal musim ini. Menurut pengalamannya, tim asal Papua ini membutuhkan waktu adaptasi karena ditangani oleh pelatih yang terbilang baru.
"Pengalaman saya dengan Persipura untuk dapat momentum kemenangan pertama, itu saya perlu main delapan pertandingan setelah itu tidak pernah kalah. Artinya perlu adaptasi dengan pelatih baru, di situ menurut saya wajar jika mereka butuh adaptasi dengan pelatih baru," jelasnya.
Oleh sebab itu, RD punga cara jitu mengantisipasi kebangkitan Persipura saat melawan Tira-Persikabo. Menurut pengalamannya, Persipura bisa bangkit kapanpun dalam sebuah pertandingan.
"Kita akan antisipasi dengan tetap bermain baik. Buat saya Persipura adalah tim yang kapan saja bisa meledak dan jika sudah menemukan ritmenya mereka sulit diantisipasi," pungkasnya.
Baca Juga: Tira-Persikabo Disebut Jadi Kuda Hitam, Begini Respon Rahmad Darmawan
Saat ini, Tira-Persikabo ada di peringkat tujuh klasemen Liga 1 2019 dengan poin lima. Sementara Persipura, ada di posisi 15 klasemen dengan poin dua.