James Rodriguez: Kolombia Ada di Trek yang Tepat untuk Juara Copa America

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 20 Juni 2019 | 20:39 WIB
James Rodriguez: Kolombia Ada di Trek yang Tepat untuk Juara Copa America
Gelandang serang sekaligus wakil kapten Timnas Kolombia, James Rodriguez. [Miguel SCHINCARIOL / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Kolombia tampil apik sejauh ini di Copa America 2019. Bahkan, Los Cafeteros --julukan Timnas Kolombia-- telah menyegel kelolosan ke fase gugur alias babak perempatfinal turnamen yang dihelat di Brasil ini.

Semua itu berkat kemenangan pada dua laga awal di babak fase grup. Kolombia memulai kampanye mereka di Copa America 2019 dengan kemenangan impresif 2-0 atas salah satu tim favorit juara turnamen, Kolombia.

Dan meski hanya dengan skor tipis, Radamel Falcao dan kolega berhasil mengamankan kemenangan krusial 1-0 atas tim undangan Qatar pada laga matchday 2 Grup B, Kamis (20/6/2019) pagi WIB.

Dengan dua kemenangan, Kolombia kukuh di pucuk klasemen sementara Grup B dengan enam poin. Menyisakan satu matchday, tim asuhan Carlos Queiroz sudah mengamankan tiket ke babak delapan besar Copa America 2019 serta status sebagai juara Grup B.

Baca Juga: Kalahkan Qatar, Kolombia ke Perempat Final Copa America 2019

Gelandang serang sekaligus wakil kapten Timnas Kolombia, James Rodriguez pun menilai Kolombia timnya sudah berada pada trek yang tepat untuk mewujudkan mimpi jadi kampiun Copa America 2019.

"Jadi juara? Ini tentu jadi mimpi dan tentunya target kami," tutur James seperti dilansir Reuters.

"Akan sulit dan perjalanan kami masih cukup jauh, namun kami sudah berada di trek yang tepat untuk mewujudkan mimpi kami tersebut. Kami telah tampil cukup baik namun kami tak boleh berpuas diri," sambung gelandang Real Madrid yang dua musim terakhir dipinjamkan ke Bayern Munich tersebut.

Dalam laga kontra Qatar, James sendiri dipercaya mengenakan ban kapten setelah Carlos Queiroz memutuskan tak menurunkan Radamel Falcao sejak menit awal, dan mengandalkan Duvan Zapata di lini serang. 

Setelah laga sepertinya bakal berakhir imbang 0-0, Kolombia sukses mencuri gol kemenangan di menit 86, dengan James membukukan assist untuk gol yang dicetak Zapata.

Baca Juga: Soal Masa Depannya di Real Madrid, Ini Kata James Rodriguez

James sendiri kini telah ikut andil membuat empat assist dari delapan gol terakhir Kolombia di semua laga kompetitif.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI