Suara.com - Bek senior Persija Jakarta, Maman Abdurrahman mengaku dirinya belum memutuskan pensiun memperkuat timnas Indonesia. Namun jika ada panggilan timnas Indonesia, Maman akan menyarankan untuk memainkan pemain yang lebih muda.
Maman menilai dirinya sudah tidak lagi cocok bermain di level tim nasional. Selain usia yang tidak lagi muda yaitu sudah menginjak 37 tahun, eks pemain Persib Bandung ini menilai banyak pemain yang lebih layak ketimbang dirinya.
"Belum (pensiun), tapi kalau saya dipanggil, saya akan datang tapi saya sarankan lebih baik pemain lain saja. Karena saya rasa umur saya sudah tak muda, jadi lebih baik yang muda saja," kata Maman.
Di bawah asuhannya Simon McMenemy, timnas Indonesia tidak Hanya mengandalkan pemain-pemain muda. Juru taktik asal Skotlandia itu mengkombinasikan pemain-pemain senior dan penggawa muda.
Baca Juga: Lini Belakang Persija Jadi Sorotan, Ini Komentar Maman Abdurrahman
Sebut saja Yustinus Pae (35 tahun), Alberto Goncalves (38 tahun), hingga Ricardo Salampessy (35 tahun) dipanggil oleh McMenemy. Eks pelatih Bhayangkara FC itu ingin agar pemain-pemain senior ini bisa berikan contoh kepada para juniornya.
Maman mengatakan persiapan para pemain senior yang kini memperkuat timnas Indonesia sangatlah bagus. Sementara Maman mengaku agak kerepotan jika nantinya harus memperkuat timnas Indonesia dan juga Persija Jakarta.
"Mereka punya persiapan yang bagus, tapi kalau saya merasa main di klub dan timnas pasti capek sekali. Saya di klub saja recovery cukup lama sampai dua hari," jelasnya.
"Saya pikir kalau di timnas lagi pasti lebih lama, rentan cedera juga pasti. Tapi ini semua bukan berarti saya tak nasionalis yah," pungkas mantan pemain Persib Bandung ini.
Baca Juga: Maman Jadikan Laga Lawan Shan United Persiapan Hadapi Liga 1 2019