Ramdani Harus Absen Lama, Bek Persija Ini Merasa Kehilangan

Kamis, 13 Juni 2019 | 18:15 WIB
Ramdani Harus Absen Lama, Bek Persija Ini Merasa Kehilangan
Bek Persija Jakarta Maman Abdurrahman. (Suara.com/Adie Prasetyo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Cedera bahu yang diderita Ramdani Lestaluhu membuatnya harus absen lama. Cedera tersebut didapat Ramdani saat memperkuat timnas Indonesia melawan Yordania pada laga uji coba, Selasa (11/6/2019).

Ramdani harus naik meja operasi karena ada patah tulang di bagian bahunya. Dokter Tim Persija Donny Kurniawan pun memprediksi Ramdani akan absen hingga empat bulan.

Absen lamanya Ramdani, membuat bek Persija Maman Abdurrahman merasa kehilangan. Pasalnya, dia menyebutkan Ramdani sosok yang sangat penting di Persija.

Pesepak bola Persija Jakarta Rizki Ramdani Lestaluhu melakukan selebrasi usai mencetak gol saat melawan Persela Lamongan dalam pertandingan lanjutan Liga 1 Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (20/11/2018). Persija Jakarta mengalahkan Persela Lamongan dengan skor 3-0. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Pesepak bola Persija Jakarta Rizki Ramdani Lestaluhu melakukan selebrasi usai mencetak gol saat melawan Persela Lamongan dalam pertandingan lanjutan Liga 1 Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (20/11/2018). Persija Jakarta mengalahkan Persela Lamongan dengan skor 3-0. ANTARA FOTO/Galih Pradipta

"Yang pasti rugi, kami butuh tenaga dia tapi bukan berarti mengenyampingkan yang lain. Kalau saya si semua pemain siapapun yang menggantikan siap saja, pasti pelatih lihat itu," kata Maman.

Baca Juga: Ramdani Cedera, Persija Tak Kapok Lepas Pemain ke Timnas Indonesia

"Bagi saya semua pemain penting, yang nggak pernah main pun penting, kayak Ramdani nggak ada pasti yang lain jadi penting, Ramdani kalau ada pasti nambah kepercayaan diri, dia pemain senior dan jalani peran baik," tambahnya.

Maman pun mengaku sudah berkomunikasi dengan Ramdani. Ia sudah memberikan semangat kepada sang pemain untuk tetap tegar menghadapi cobaan ini.

"Saya si udah komunikasi dengan Ramdani. Semoga pulihnya lebih cepat dari yang diperkirakan, karena saya tahu Ramdani sedih, tapi dia bisa atur ritme," ungkapnya.

Kehilangan Ramdani memang cukup merugikan bagi Macan Kemayoran. Apalagi, mereka kini masih terpuruk penampilannya.

Saat ini Persija masih terperangkap di posisi 16 klasemen sementara Liga 1 2019. Mereka membutuhkan hasil kemenangan saat berhadapan dengan Persela Lamongan di pekan kelima Sabtu (22/06/19).

Baca Juga: Persija Bakal Ambil Alih Pemulihan Cedera Ramdani Lestaluhu dari PSSI

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI