Suara.com - Menyambut Hari Raya Idul Fitri 2019, manajemen meliburkan pemain Persib Bandung selama sepekan. Namun selama libur lebaran, pemain diharuskan menjaga kebugaran tubuh hingga kembali berlatih pada Rabu, 8 Juni mendatang.
"Kita akan mulai lagi tanggal 8 (Mei 2019)," kata pelatih kepala Persib Robert Rene Alberts usai menjalani latihan terakhir sebelum libur di lapangan Arcamanik, Bandung, Jawa Barat, Jumat, 31 Mei 2019.
Rene Mihelic dan kolega diharuskan melahap serangkaian materi latihan yang sudah disiapkan oleh tim pelatih Persib selama liburan. Robert mengatakan sudah membekali anak asuhnya dengan materi latihan dalam format video.
Pelatih asal Belanda itu menginginkan para pemain menjaga kondisi fisik selama berada di rumah. Salah satunya dengan menjaga pola makan.
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Liga 1 2019, Jumat 31 Mei
"Itu wajib untuk semua pemain ada dalam video kita akan lihat ketika semua pemain kembali karena itu terkait kebugaran fisik," tukasnya.
Dalam latihan terakhir, sebanyak enam pemain Persib absen. Gian Zola harus memperkuat Tim Nasional U-22, sementara Febri Hariyadi dan Achmad Jufrianto pun absen karena dipanggil timnas senior.
Ghozali Siregar dan Bojan Malisic ikut absen karena urusan pribadi. Ditambah, Artur Gevorkyan yang harus memperkuat timnas Turkmenistan.
Usai libur lebaran, Persib rencananya akan bertandang ke markas Arema FC di stadion Kanjuruhan, Malang, pada Jumat, 14 Juni 2019. Persiapan mepet lantaran kepotong libur mengharuskan Robert harus ekstra kerja keras guna menyiapkan anak asuhnya saat menghadapi Arema nanti. (Aminuddin)
Kontributor : Aminuddin
Baca Juga: Joged Ala BLACKPINK, Aksi Maskot Persib Bandung Sukses Bikin Ngakak