AS Monaco Tertarik Datangkan Aurier di Bursa Transfer Musim Panas

Kamis, 30 Mei 2019 | 15:00 WIB
AS Monaco Tertarik Datangkan Aurier di Bursa Transfer Musim Panas
Pemain bertahan Tottenham Hotspur Serge Aurier melakukan lemparan ke dalam saat menghadapi Inter Milan di fase Grup B Liga Champions yang berlangsung di Wembley pada 28 November 2018. [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Klub asal Monako, AS Monaco berusaha mendatangkan bek Tottenham Hotspur, Serge Aurier pada musim panas mendatang.

Klub yang berkecimpung di Liga Prancis itu telah membuka pembicaraan dengan Spurs untuk bernegosiasi terkait harga yang ditawarkan agar mau melepas pemain Timnas Pantai Gading tersebut.

Dilansir dari Fourfourtwo, Kamis (30/5/2019), Monaco kini bisa bernapas lega lantaran selamat dari jurang degradasi di klasemen akhir Ligue 1 2018/2019. Alhasil, kehadiran Serge Aurier dinilai menjadi tambahan kekuatan untuk mengarungi kompetisi musim depan. 

Beberapa media Prancis menyebut, jika Tottenham Hotspur membuka harga sebesar 15 juta pound sterling atau Rp 272 miliar untuk Serge Aurier.

Baca Juga: 5 Fakta Wasit Damir Skomina, Momok Bagi Liverpool dan Tottenham Hotspur

AS Monaco dipermalukan PSG di Parc des Princes (Twitter resmi AS Monaco)
AS Monaco dipermalukan PSG di Parc des Princes. (Twitter resmi AS Monaco)

Harga tersebut jauh lebih murah saat Spurs mendatangkan Aurier dari PSG sebesar 23 juta pound sterling atau setara Rp 417 miliar.

Di sisi lain, Aurier jarang dimainkan. Selama berseragam Tottenham Hotspur, dia hanya delapan kali diturunkan oleh Mauricio Pochettino pada Liga Primer Inggris musim 2018/2019.

Bayang-bayang bek Kieran Trippier menjadi salah satu faktor Aurier jarang diterjunkan selama bersama Spurs.

Aurier juga tercatat telah mengoleksi dua gol saat bermain di Piala FA. Pada kesempatan tersebut dirinya hanya dimainkan satu kali selama gelaran tersebut berlangsung.

Baca Juga: Mourinho Sasar Liga Prancis, Berlabuh di Olympique Lyon atau AS Monaco?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI