Suara.com - Rangkaian persiapan Chelsea jelang partai final Liga Europa nampaknya menemui berbagai tantangan, salah satunya rumor yang menyebut Maurizio Sarri bakal segera hijrah ke Juventus musim panas nanti. Namun, pelatih asal Italia itu menegaskan bahwa dirinya saat ini hanya fokus membawa The Blues merengkuh gelar juara.
Isu tersebut berhembus usai Juventus ditinggal oleh Massimiliano Allegri yang memutuskan pergi. Alhasil, Si Nyonya Tua sedang gencar-gencarnya mencari juru taktik baru guna mengarungi kompetisi musim depan.
Lantas muncul nama-nama tenar seperti Jurgen Klopp, Pep Guardiola, Luis Enrique, Antonio Conte, hingga Jose Mourinho. Dan terbaru, Maurizio Sarri dikabarkan jadi kandidat kuat menukangi Cristiano Ronaldo dan kolega.
Isu tersebut bisa saja terealisasi mengingat situasi Maurizio Sarri di Chelsea saat ini sedang tak menentu. Terlepas The Blues bakal juara atau tidak, eks manajer Napoli itu bakal dipecat lantaran gagal memenuhi ekspektasi klub sepanjang musim ini.
Baca Juga: Final Liga Europa: Counter-attack Arsenal Jadi Perhatian Chelsea
Kondisi seperti inilah yang coba dimanfaatkan Juventus untuk meminang Maurizio Sarri. Bahkan, klub asal Turin itu sampai-sampai mendatangkan salah satu petinggi Juventus, Pavel Nedved untuk segera merampungkan pembicaraan kontrak.
''Saya hanya ingin membicarakan laga final. Saya terikat kontrak dua tahun dengan Chelsea, jadi saya akan bicara dulu dengan Chelsea. Tapi bukan saat ini,'' ungkap Maurizio Sarri, sebagaimana dilansir dari Sportskeeda.
''Kini kami hanya perlu memikirkan soal final karena Anda tahu kalau kami merasa pantas jadi juara - kami ingin menang,'' tuturnya menambahkan.
Sementara itu, Chelsea akan menghadapi Arsenal di partai final Liga Europa 2018/2019. Rencananya, duel tim sesama Inggris itu akan dihelat di Stadion Olympic, Baku, Azerbaijan, Kamis (30/5/2019) dini hari nanti.
Baca Juga: VIDEO: David Luis dan Higuain Cekcok, Sarri Ngamuk Tendang Topi Chelsea