Final Liga Europa: Counter-attack Arsenal Jadi Perhatian Chelsea

Rully Fauzi Suara.Com
Rabu, 29 Mei 2019 | 12:55 WIB
Final Liga Europa: Counter-attack Arsenal Jadi Perhatian Chelsea
Asisten manajer Chelsea, Gianfranco Zola. [Adrian DENNIS / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - All-English Final bakal tersaji di final Liga Europa 2018/19. Dua tim asal London, Chelsea dan Arsenal akan saling bentrok pada partai puncak yang akan dihelat di Stadion Olimpiade Baku, Azerbaijan, Kamis (30/5/2019) dini hari WIB.

Bagi Chelsea, ini adalah kesempatan untuk menutup musim dengan raihan gelar juara. Sementara buat Arsenal, menang atas Chelsea adalah harga mati jika ingin tampil di Liga Champions musim depan.

Seperti diketahui, Chelsea memang berada dalam kondisi yang lebih ideal ketimbang Arsenal. The Blues --julukan Chelsea-- sudah memastikan diri lolos ke fase grup Liga Champions 2019/20 dengan finis di peringkat ketiga klasemen akhir Liga Inggris musim ini.

Sementara bagi Arsenal yang hanya bisa finis di posisi kelima, mengalahkan Chelsea jadi kewajiban karena jika tidak, The Gunners musim depan dipastikan akan kembali turun di Liga Europa, yang notabene merupakan kompetisi antarklub kasta kedua di Eropa.

Baca Juga: VIDEO: David Luis dan Higuain Cekcok, Sarri Ngamuk Tendang Topi Chelsea

Jelang laga dini hari nanti, pernyataan menarik dilontarkan asisten manajer Chelsea, Gianfranco Zola. Menurutnya, Chelsea harus sangat waspada pada kecepatan lini serang Arsenal. Diakui Zola, counter-attack alias serangan balik lawan bisa sangat mematikan.

Zola meyakini, kekuatan utama Arsenal adalah counter-attack cepat, dengan dua penyerang mereka, yakni Pierre-Emerick Aubameyang dan Alexandre Lacazette sebagai tumpuan.

"Arsenal adalah tim yang sudah melalui periode naik-turun, tapi ketika mereka sedang menanjak, mereka adalah tim yang luar biasa berbahaya yang bisa mengalahkan siapapun," tutur Zola di laman resmi Chelsea.

"Mereka sangat berbahaya saat menyerang, terutama dalam serangan balik. Kami harus waspada, tapi itu sudah jadi perhatian kami. Mereka adalah salah satu tim yang bisa menyulitkan siapapun, dan mereka pastinya akan melakukan itu kepada kami," celoteh penyerang andalan Chelsea di era 90-an itu.

"Kami harus tampil baik untuk menangani serangan mereka dan pada saat yang sama, menggunakan kualitas-kualitas kami untuk melukai mereka. Ini akan jadi laga yang intens yang seimbang sampai akhir," tukasnya.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Final Liga Europa Chelsea vs Arsenal Malam Ini

Khusus Aubameyang, penyerang internasional Gabon itu telah mengemas delapan gol untuk Arsenal di Liga Europa musim ini.

Raihan tersebut hanya kalah dari striker Chelsea, Olivier Giroud dan bomber Eintracht Frankfurt, Luka Jovic yang saat ini memuncaki daftar top skor dengan torehan 10 gol.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI