Meski demikian, Perez membenarkan jika Ramos memang mendapat "tawaran yang sangat bagus" dari klub Liga Super China.
"Mereka (Ramos dan agennya) datang menemui saya di kantor dan mereka mengaku mendapat tawaran (gaji) yang sangat bagus dari China. Namun dengan itu, klub (China) tersebut tidak bisa membayar biaya transfer," ungkap Perez.
"Tentu saya menolak. Apalagi yang bisa saya katakan kepadanya, Real Madrid tidak mungkin membiarkan kaptennya pergi secara gratis," bebernya.
"Hal tersebut tentu akan menjadi preseden yang buruk buat Real Madrid," pungkas sang presiden.
Baca Juga: Minta Dijual Real Madrid, Sergio Ramos Siap Hijrah ke Liga China