Suara.com - Bayern Munich meraih juarai Piala Jerman atau DFB Pokal 2018/2019 setelah menang 3-0 atas RB Leipzig di final. Robert Lewandowski menjadi bintang kemenangan Bayern Munich setelah menyumbangkan dua gol.
Pada laga di Stadion Olimpiade, Berlin, Jerman, Minggu (26/5/2019) dini hari WIB, Lewandowski mencetak gol pembuka dan penutup Bayern Munich. Sedangkan satu gol Bayern Munich lainnya dicetak oleh Kingsley Coman.
Dengan hasil tersebut Bayern Munich sukses menutup musim dengan double gelar setelah sebelumnya menjadi juara Liga Jerman atau Bundesliga. Laga ini juga menjadi perpisahan yang manis buat winger mereka Arjen Robben dan Franck Ribery.
Jalannya Pertandingan
Baca Juga: Bantai Eintracht, Bayern Munich Juara Bundesliga 2018/19
Leipzig lebih dulu mengambil menekan di awal pertandingan. Pada menit ke-11, Yussuf Poulsen mengancam lewat sundulannya namun namun masih dapat dihalau oleh kiper Manuel Neuer.
Namun, Bayern Munich mampu keluar dari tekanan. Pada menit ke-29, Lewandowski berhasil menjebol gawang Leipzig lewat sundulannya setelah menyambut umpan silang David Alaba guna membuat skor menjadi 1-0 bagi Bayern Munich.
Tekanan coba terus dilakukan oleh Bayern Munich. Namun dua peluang Bayern Munich yang dimiliki oleh Serge Gnabry dan Mats Hummels masih dapat digagalkan kiper Peter Gulacsi.
Skor 1-0 bagi Bayern Munich bertahan hingga turun minum. Di babak kedua, RB Leipzig mencoba mengambil inisiatif serangan namun usaha berbahaya Emil Forsberg masih dapat digagalkan Neuer.
Meski demikian, Bayern masih mampu memperbesar keunggulan menjadi 2-0 di menit ke-78, Gol tersebut dicetak oleh Coman setelah menerima crossing Joshua Kimmich dan melewati dua bek Leipzig sebelum menjebol gawang Gulacsi.
Baca Juga: RB Leipzig Undang Marquez Nonton Bola, Pesta Juara Bayern Munich Tertunda
Pada menit ke-85, Lewandowski mencetak gol keduanya dan memperbesar keunggulan Bayern Munich menjadi 3-0. Setelah menyambut umpan terobosan Kimmich. Lewandowski suskes memperdaya Gulacsi dengan sebuah tendangan ungkit ke gawang lawan.