Icardi Dicoret dari Skuat, Pelatih Timnas Argentina Beberkan Alasannya

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 23 Mei 2019 | 14:30 WIB
Icardi Dicoret dari Skuat, Pelatih Timnas Argentina Beberkan Alasannya
Penyerang Inter Milan, Mauro Icardi saat memperkuat Timnas Argentina melawan Meksiko, November 2018 lalu. [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Timnas Argentina, Lionel Scaloni telah merilis skuat yang akan turun di Copa America 2019 pada Juni nanti, yang berisikan 23 pemain.

Scaloni sendiri mengakui dirinya kesulitan dalam menentukan 23 pemain yang akan dibawa ke Brasil untuk mengikuti Copa America 2019.

Namun, mantan fullback andalan Deportivo La Coruna itu yakin sudah memilih para pemain terbaik.

Paulo Dybala tetap dipanggil meski menjalani musim 2918/19 yang standar bersama Juventus. Sementara itu, bomber maut Manchester City, Sergio Aguero untuk pertama kalinya dipanggil ke timnas semenjak Piala Dunia 2018 lalu.

Baca Juga: Hanya Tinggal Menunggu Waktu, Antonio Conte Jadi Pelatih Inter Milan

Sedangkan Lionel Messi akan kembali mengapteni Timnas Argentina di turnamen major.

Well, yang mengejutkan dan cukup kontroversial adalah tidak dipanggilnya bomber haus gol Inter Milan, Mauro Icardi. Scaloni justru lebih memilih memanggil rekan setim Icardi di Inter, Lautaro Martinez serta Matias Suarez.

Nama terakhir, yang sudah berumur 31 tahun, secara mengejutkan masuk ke dalam daftar penyerang Argentina untuk Copa America 2019.

Matias Suarez, yang merupakan forward River Plate, tercatat baru mengoleksi dua caps bersama La Albiceleste --julukan Argentina, yang didapatkannya pada awal tahun ini.

Terkait hal ini, Scaloni pun angkat bicara. Pelatih berusia 41 tahun itu percaya semua keputusannya sudah tepat. Ia pun pede Argentina mampu meraih gelar Copa America 2019, setelah terakhir kali jadi kampiun pada 1993 silam.

Baca Juga: Jelang Copa America 2019, Dybala Masuk Timnas Argentina, Icardi Out

"Mauro Icardi tak ada di tim? Ini keputusan berat, namun kami memiliki sederet penyerang yang bagus. Saya kira ini sudah merupakan keputusan yang tepat," tutur Scaloni seperti dimuat Goal International.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI