Suara.com - Kemenangan fantastis dengan skor mencolok berhasil dibukukan Persib pada laga perdana mereka di Liga 1 2019. Menjamu Persipura pada laga pekan pembuka, Persib menang tiga gol tanpa balas di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Sabtu (18/5/2019) malam.
Bintang anyar Persib asal Turkmenistan, Artur Gevorkyan muncul sebagai inspirator kemenangan Maung Bandung --julukan Persib.
Penyerang gaek berusia 34 tahun itu mencetak gol krusial untuk Persib di penghujung babak pertama, tepatnya pada menit 45+2.
Artur kemudian menggadakan keunggulan Persib pada menit 63, sebelum Febri Hariyadi menyegel kemenangan Maung Bandung pada menit 68.
Baca Juga: Persib Cukur Persipura, Robert Rene Alberts: Kemenangan Fantastis!
Mencetak brace pada laga debutnya bersama Persib di pentas Liga 1, Artur pun tak bisa menyembunyikan kegembiraannya.
Berkat kontribusinya, Persib berhasil mengubur mitos sulit menang di pertandingan pembuka liga dalam beberapa musim terakhir.
"Tentu saja setiap pemain akan sangat senang melalui debutnya dengan mencetak gol. Malam yang luar biasa. Ini semua hasil kerjasama yang hebat dari tim," ucap Artur di laman resmi Persib.
Meski demikian, penyerang yang kenyang akan pengalaman di Liga Utama Uzbekistan itu enggan berpuas diri.
"Kompetisi masih sangat panjang. Tapi, ini awal yang bagus untuk memulai kompetisi. Saya harap bisa memberikan sesuatu yang lebih besar untuk Persib," tandas pemilik nomor punggung 71 di skuat Pangeran Biru --julukan Persib lainnya-- tersebut.
Baca Juga: Tak Dapat Izin Kepolisian, Laga Persib Vs Tira-Persikabo Ditunda