Herrera Sebut Solskjaer Manajer yang Tepat bagi Manchester United

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 14 Mei 2019 | 16:55 WIB
Herrera Sebut Solskjaer Manajer yang Tepat bagi Manchester United
Manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer (kiri) merangkul Ander Herrera usai menjamu Chelsea di Old Trafford. Paul ELLIS / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ander Herrera telah memastikan akan meninggalkan Manchester United di akhir musim ini. Namun gelandang asal Spanyol ini memiliki keyakinan bahwa manajer Ole Gunnar Solskjaer akan membawa MU kembali meraih sukses lagi.

Herrera telah mengumumkan pada pekan lalu bahwa dia akan meninggalkan Old Trafford di musim panas ini. Pemain berusia 29 tahun itu telah lima tahun di MU dan telah bermain di bawah tiga pelatih Louis van Gaal, Jose Mourinho dan Solskjaer.

Namun, Herrara tampaknya cukup menikmati di bawah kepemimpinan Solskjaer. Meski mengalami penurunan selama dua bulan terakhir, Herrera yakin MU telah memiliki orang yang tepat untuk memimpin skuatnya .

"Saya benar-benar percaya pada (kemampuan) Ole," kata Herrera kepada situs web resmi klub MU. "Saya benar-benar percaya pada Michael [Carrick], Kieran [McKenna], Mike Phelan dan Demps [Mark Dempsey], tetapi saya pikir ada pekerjaan berat di depan."

Baca Juga: Ini 5 Kesalahan Fatal Manchester United Melepaskan Ander Herrera

Gelandang Manchester United Ander Herrera mengucapkan salam perpisahan kepada suporter Manchester United saat menjamu Cardiff City di Old Trafford di pekan terakhir musim ini. Oli SCARFF / AFP
Gelandang Manchester United Ander Herrera mengucapkan salam perpisahan kepada suporter Manchester United saat menjamu Cardiff City di Old Trafford di pekan terakhir musim ini. Oli SCARFF / AFP

"Mereka butuh waktu karena ini bukan dari hari pertama. [Solskjaer] adalah salah satu pelatih terbaik yang pernah saya temui di sepak bola. Semua orang menyukainya di ruang ganti. Semua orang ingin memperjuangkannya," ungkapnya.

"Saat Anda memiliki pemain di belakang Anda dan ingin berjuang untuk Anda, bagian dari pekerjaan selesai. Saya percaya pada karma dan jika Anda orang yang baik, jika Anda jujur dan tulus dengan para pemain dan para fans, cepat atau lambat ini akan bekerja."

"Saya pikir Ole adalah orang yang tepat karena dia memiliki kualitas dan pengetahuan tetapi, juga, dia adalah pria yang hebat dan pribadi yang hebat."

Penyesalan Terbesar Herrera di MU

Gelandang Manchester United, Ander Herrera. [Geoff CADDICK / AFP]
Gelandang Manchester United, Ander Herrera. [Geoff CADDICK / AFP]

Namun demikian, Herrera yang diboyong oleh Luis Van Gaal dari Athletic Bilbao pada 2014 silam, mengungkapkan bahwa penyesalan terbesarnya adalah tidak pernah memenangi gelar juara Premier League selama karirnya di Old Trafford.

Baca Juga: RESMI! Ander Herrera Tinggalkan Manchester United Musim Panas Ini

"Ini adalah klub hebat dan terbesar di Inggris dan itu adalah salah satu impian saya. Saya telah memenangkan beberapa trofi tetapi (juara) liga adalah sesuatu yang ingin saya menangkan," lanjut Herrera seperti dilansir Scoresway.

"Saya sudah berada di sini lima tahun, bukan lima tahun paling sukses dalam sejarah klub. Dalam momen buruk bagi klub, kami telah memenangkan beberapa trofi. Ini menunjukkan seberapa besar klub itu."

"Saya berharap saya salah dan Manchester United memenangkan Liga Premier berikutnya tetapi klub membutuhkan waktu untuk bekerja," pungkas Herrera.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI